Akhirnya, Situs Cek IMEI Kemenperin Muncul Juga, Langsung Cek Biar Nggak Kena Blokir!

Rabu, 07 Agustus 2019 | 21:00

Situs Cek IMEI Kemenperin

HAI-online.com- Setelah beberapa waktu lalu nggak bisa diakses dengan alasan pembaruan, akhirnya situs cek IMEI smartphone Kemenperin sudah dibisa kamu akses sob.

Kalau yang mau cek IMEI sekarang, langsung aja nih masuk ke lamannya di sini.

Buat kamu yang mungkin ketinggalan berita, Kementrian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan bakal memblokir peredaran ponsel ilegal alias smartphone Black Market (BM) di Indonesia, melalui nomor IMEI.

Baca Juga: Bikin Fan Meeting Pertama Kali, Choi Siwon Siapin Kejutan untuk Fans

Jadi singkatnya, kalau nomor IMEI ponsel kamu nggak terdaftar di situs ini, kemungkinan besar ponsel kamu adalah ilegal dan siap-siap akan kena pemutihan.

Cara mendapatkan nomor IMEI gampang banget kok. kamu pergi ke 'dialer' di ponsel kamu, lalu ketik *#06# lalu nanti akan muncul 15 digit nomor IMEI.

Setelah itu kamu masukan deh ke situs cek IMEI Kemenperin. Jika IMEI kamu terdaftar, akan tertulis "IMEI terdaftar di database Kemepenrin".

Sedangkan kalau nggak, halaman itu akan memberi keterangan kalau nomor IMEI kamu nggak terdaftar di database Kemenperin.

Gimana sob? Apakah ponsel kamu legal? (*)

Editor : Al Sobry

Sumber : kompas

Baca Lainnya