Niat Kasih Surprise Ulang Tahun, Cowok Ini Malah Pergoki Ceweknya Selingkuh

Rabu, 12 Juni 2019 | 17:30
Twitter/KenWong_

Mau kasih surprise ulang tahun, cowok ini malah pergoki ceweknya selingkuh

HAI-online.com -Nyiapinkejutan untuk yang terkasih di momen-momen spesial adalah suatu hal manis yang biasa dilakukan. Namun, cowok satu ini malah mendapat kejutan balik yang mungkin nggak ia harapkan.

Baru-baru ini,foto-fotoseorangcowok yang terlihat memegang buket bunga beredar di media sosial dan menarik perhatian netize,tapi kisahnya nggak berakhir dengan bahagia.

Pada foto-fototersebut terdapat caption yang bertuliskan,“Hari ini adalah hari ulang tahun pacarku, jadiaku berpikir untuk memberinya kejutan. (Tapi) Aku nggak menyangka akan melihat pemandangan ini.”

Sekilas,mungkin kalian nggak akanmelihat sesuatu yanganeh darifoto-fotosi cowok saat memegang buket bunga di tempat parkir tersebut.

Baca Juga: Kisah 3 Remaja yang Sudah Menjadi Pemimpin Militer di Usia Muda

Namun jika diperhatikan kembali, akan terlihat ada sepasang cewek dan cowok yang berada di dekat mobil di sisi sebelah kiri foto. Cowok itu terlihat menggendong si cewek, yang ternyata adalah pacar si cowok yang memegang bunga itu.

Cowok itu pun terlihat mulai menitihkan air mata sambil menyempatkan berselfie dengan latar belakang pacarnya yang tengah bermesraan dengan laki-laki lain. Padahal, ia ingin memberikan kejutan ulang tahun.

Nggakjelas kapan atau di mana insidentersebut terjadi, tapi berdasarkan beberapa detail,nampaknya peristiwaitu terjadi di China.

Setelah foto-foto tersebut, banyak netizen yang kemudian bersimpati kepada si cowok dan menyarankannya untuk memutuskan cewek yang berselingkuh itu.

Baca Juga: Cowok Ini Lamar Pacarnya dengan Keliling Jepang untuk Bikin Tulisan 'Marry Me' di Google Earth

Di sisi lain, ada yang mengatakan bahwa ia bisa saja salah sangka karena mungkin si cewek saat itu bertemu dengan teman atau saudaranya,

Namun, ada juga yang meragukan kalauperistiwa itu benar-benar terjadi, alias dianggap settingan. Hmmm... kalo menurut kalian gimana sob? (*)

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber World of Buzz