Simple Creatures, Proyek Musik Mark Hoppus dan Alex Gaskarth Rilis Lagu Ketiga, 'Adrenaline'. Denger Di Sini

Selasa, 26 Maret 2019 | 12:07
Press

Mark Hoppus dan Alex Gaskarth bentuk band bernama Simple Creatures

HAI-online.com -Pada Januari lalu,vokalis dan bassistBlink-182, Mark Hoppusbersama vokalis All Time Low,Alex Gaskarthmengumumkan proyek musik baru mereka.

Diberi nama Simple Creatures, mereka juga membagikan single pertama yang diberi judul "Drug".Sebulan kemudian, dirilis lagu "Strange Love" bersamaan dengan sebuah video klip.

Kini, beberapa hari menjelang peluncuran debut EP 'Strange Love' yang dijadwalkan pada 29 Maret, Simple Creatures telah merilis lagu ketiga yang berjudul "Adrenaline".

Kalian bisa dengerin langsung nih lagunya di bawah ini:

Baca Juga : Chris Fehn Mengaku Sebenarnya Masih Mau Berada di Slipknot

Ketika ditanya seputar proyek musik ini, Alex Gaskarth merasa kalau dirinya dan Mark memiliki kesamaan yang sangat banyak, terutama dalam segi aliran musik yang mereka geluti dan kepribadian.

Lalu seputardebut EP Simple Creatures ini, Mark Hoppus mengatakan dalam sebuah press rilis bahwa: "'Strange Love' adalah sedikit gambaran dalam dunia Simple Creatures."

“Diracikdi studio dan ruang bawah tanah di sekitar Los Angeles, kamiberkeinginanuntuk mendorong diri ke arah musik yang baru dan menarik bagi kami."

"Dengan menghadirkanteknik dan proses perekaman baru, kami merombak lagu sampai ke tulangterakhir dan membangunnya kembali menjadi monster Frankenstein dalam musik.”

Kita tunggu aja bareng-bareng seperti apa EP 'Strange Love' nanti pada 29 Maret, sob!

Editor : Rizki Ramadan

Sumber : NME.com

Baca Lainnya