Cuma di Indonesia, Polisi Lagi Tembakin Penjahat di Bank, Warga Setempat Ngerekam dari Jarak Deket

Rabu, 13 Maret 2019 | 15:30
Twitter / bintangbete

Video pengamanan penjahat di bank BNI Riau

HAI-online.com -Seorang pria nekat mengamuk dan merusak sejumlah fasilitas di Bank BNI di Kelurahan Teluk Binjai, Kecamatan Dumai Timur Kota Dumai, Riau, pada Minggu (11/3/2019) pagi.

Awalnya, aksi ini diduga aksi perampokan. Namun kemudian, diketahui bahwa pelaku ini ingin menimbulkan kegaduhan dan mau membakar bank.

"Hasil pemeriksaan sementara, pelaku ingin melakukan kegaduhan dan mau membakar bank. Jadi bukan mau merampok," ungkap Kapolres Dumai AKBP Restika Nainggolan saat dihubungi Kompas.com melalui sambungan telepon, Senin.Dikatakan juga bahwa para penyidik masih mendalami motif pelaku atas perusakan dan pengancaman tersebut.

Baca Juga : Di Indonesia Masih Banyak Orang Baik! Cari Kerja Lewat Twitter, Cewek Difabel Ini Dibanjiri Tawaran Pekerjaan

Proses pengamanan pelaku nggak berlangsung lama, namun sempat diwarnai beberapa suara tembakan dari petugas polisi karena pelaku tak menghiraukan imbauan petugas untuk menyerahkan diri.

Peristiwa ini pun sempat direkam warga dan viral di media sosial. Dalam video yang beredar di internet, terlihat situasi di lobi bank yang cukup mencekam, di mana petugas bersiaga dengan senjata lengkap.

Terdengar juga suara letusan senjata dalam upaya penangkapan pelaku. Tak lama kemudian, petugas mengamankan seorang pria berbaju merah dan celana jins panjang warna biru. Salah satu petugas tampak memegang sebilah parang milik pelaku.

Terlepas dari itu semua, salah satu hal yang jadi perhatian netizen adalah para warga yang berada sangat dekat dengan kejadian tersebut.

Baca Juga : Bikin Desain 'Millenial', Polda Metro Jaya Ramai jadi Bahasan Netizen

Banyak dari mereka yang ingin menyaksikan peristiwa tersebut sambil merekamlewat ponsel. Padahal, sebaiknya para warga berada pada jarang yang aman.

Apalagi dalamproses pengamanantersebut melibatkan penggunaan senjata api yang bisa berbahaya bagi mereka yang berada di sekitarnya.

Lihat aja nih salah satu rekaman video dari peristiwa tersebut:

Tag

Editor : Alvin Bahar

Sumber Kompas.com