Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

5 Pertarungan yang Bakal Menentukan Skor Akhir Liverpool vs Madrid

Fadli Adzani - Sabtu, 26 Mei 2018 | 15:00
Trent vs Cristiano Ronaldo
Liverpoolfc.com

Trent vs Cristiano Ronaldo

HAI-ONLINE - Pada tanggal 26 Mei mendatang, Final Liga Champions 2017/18 bakal dilaksanakan. Dua klub yang bakal berkompetisi dan berebut trofi Liga Champions pada musim ini adalah Liverpool dan Real Madrid.

Seru, sudah pasti. Kemungkinan besarnya, pasti akan banyak gol yang tercetak, karena seperti diketahui, Liverpool memiliki 3 striker yang mematikan, yakni Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane.

CEK JUGA:Gokil! Inilah 10 Band dan Musisi Paling Produktif Sepanjang Masa

Real Madrid juga memiliki pemain-pemain depan yang sangat ditakuti bek lawan, seperti Cristiano Ronaldo hingga Karim Benzema.

Berikut ini adalah 5 pertarungan yang bakal menentukan skor akhir dari Liverpool vs Madrid.

1. Mohamed Salah vs Marcelo

Mohamed Salah vs Marcelo
Liverpoolfc.com

Mohamed Salah vs Marcelo

Mohamed Salah akan dijaga ketat oleh bek kiri terbaik versi majalah FourFourTwo, Marcelo.

Namun, kalau kalian ingat pada Liga Champions 2015/16, Salah yang masih membela Roma, bisa mengobrak-abrik pertahanan Real Madrid, walau belum bisa mencetak gol.

Ini akan menjadi pemandangan yang seru untuk melihat Salah yang lagi on fire melawan salah satu bek kiri terbaik di dunia.

Kalau Marcelo lengah, banyak gol yang bisa tercetak lewat kaki kiri mematikan Salah.

2. Roberto Firmino vs Sergio Ramos

Source : Liverpool FC

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x