HAI-ONLINE.COM - Selain dikenal sebagai pembuat film anime sukses, Makoto Shinkai kini bisa nambahin satu hal lagi di CV-nya: namanya dijadikan nama asteroid! Yap, asteroid beneran, bukan asteroid yang ada di anime.
Sebuah asteroid diberi nama 55222 Makotoshinkai sebagai tribut untuk Makoto dan juga filmnya, Your Name. Asteroid tersebut ditemukan pada 2001 oleh Roy A. Tucker di Arizona.
I am pleased to announce that asteroid 2001 RP63 has been numbered and named (55222) Makotoshinkai. Makoto Shinkai, born as Makoto Niitsu (b. 1973) is a Japanese author. His anime credits include "Your Name", "5 Centimeters Per Second", and "The Garden of Words".Ide Tucker untuk menggunakan nama Makoto sebagai nama asteroid disetujui oleh International Astronomical Union dan ia dengan bangga membagikan kabar tersebut di Twitter.— Roy A. Tucker (@gpobserver) April 2, 2018
Cek: Sebelum Kimi No Na Wa Tayang, Udah Ada Komik Dengan Cerita Serupa di Indonesia
Makoto sebenarnya cukup familiar dengan asteroid atau hal-hal antariksa. Dalam film Your Name karyanya, sepasang cowok dan cewek raganya tertukar dan setelah komet jatuh di Jepang, mereka kembali ke raga masing-masing.