Follow Us

GoPro Bikin Kamera Hero Murah. Cuma Rp 2 jutaan, Bro!

Rizki Ramadan - Rabu, 04 April 2018 | 09:15
GoPro Hero
Rizki Ramadan

GoPro Hero

HAI-ONLINE.COM- Nggak perlu suka dengan fotografi dulu untuk tau apa itu GoPro. Siapa sih zaman sekarang yang nggak kenal dengan kamera aksi yang kece ini? Kalau lo nggak tau, artinya lo harus keluar dari goa sekarang juga.

Seperti yang semua tau, GoPro memiliki kamera aksi andalan yang bernama Hero 5 dan Hero 6 Black. Kedua memang memiliki kemampuan yang ajib betul, namun permasalahannya terdapat di harga. Dengan harga yang dipatok mulai dari 300 dollar AS, membuat sebagian orang berifikir dua kali untuk membeli.

Tapi tenang, kini sudah ada alternatif baru yang lebih terjangkaunya, guys, yaitu kamera aksi entry-level yang diperkanalkan GoPro minggu lalu.

Sesuai dengan harganya, namanya pun sederhana, hanya "Hero" tanpa embel-embel angka atau kata lainnya seperti produk-produk lainnya. Sesuai dengan HAI bilang barusan, harga yang dipatok untuk satu unit Hero ini sederhana guys, yaitu sekitar Rp 2,8 juta.

Eits, tahan dulu pikiran jeleknya. Walaupun harganya lebih murah. Tapi tampilan Hero ini mirip banget bro sama Hero 5 dan 6 Black. Bahkan bodinya sudah anti air hingga kedalaman 10 meter.

Di punggungnya, terdapat layar sentuh berukuran 2 inci, ada juga koneksi WiFi, Bluetooth, pengendali suara, serta dukungan aplikasi Quick Stories milik GoPro.

Ukuran bodinya pun sama, jadi aksesori untuk Hero 5 dan 6 Black bisa diaplikasikan pada Hero yang baru. Sebagaimana HAI rangkum dari The Verge.

Tapi tentunya ada perbedaannya dong. Kalau nggak ada, kasian GoPro-nya nanti rugi bandar. Perbedaan utama antara Hero dengan Hero 5 dan 6 Black ada pada kemampuan perekaman video dan foto. Berbeda dri dua model tersebut, Hero nggak bisa merekam video 4K, hanya bisa paling maksimal di resolusi Full HD saja.

Hasil jepretan fotonya pun beresolusi 10MP, berbeda 2MP dari kedua kakaknya. GoPro sebenarnya nggak bermaksud menjadikan Hero sebagai mengganti kamera aksi mungil Hero 5 Session yang sampai saat ini dijual dengan harga yang kurang lebih serupa. Tapi GoPro berahap dengan harga Herp yang relatif terjangkau, bisa menarik para pengguna kasual di tengah produk kompetitor yang juga berharga murah.

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest