HAI-online.com - Setelah banyak rumor yang ada di internet mengenai kelanjutan dari film X-Men: Apocalypse yaitu X-Men: The Dark Phoenix, akhirnya menemukan titik terang yang membuat para fans semakin penasaran.
Nggak seperti X-Men: The Last Stand, pada The Dark Phoenix, Jean Grey akan menjadi pusat dari film ini karena dia dan X-Men lainnya harus menyesuaikan diri dengan kekuatannya yang terus tumbuh semakin kuat dan ancaman itu nggak hanya menimbulkan masalah di dunia, namun sampai galaksi. Sebagaimana HAI rangkum dari CBR, film ini akan berlatarkan pada tahun 1992, 10 tahun setelah kejadian X-Men: Apocalypse. Kejadian itu membuat mutan mulai dipandang sebagai pahlawan nasional, bahkan Chales Xavier (James McAvoy) menjadi sampul di majalah TIME. Tetapi, sebenarnya X-Men sedang bermasalah dengan ego mentor mereka yang tumbuh dengan cepat.
Kebanggaan mulai menyelimuti Charles dan ia mendorong X-Men untuk menjalani misi yang lebih ekstrem, yaitu ke luar angkasa. Saat satu tim dikirim ke luar angkasa untuk menjalankan misi penyelamatan, sebuah ledakan solar yang menyerang X-Jet dan energy tersebut memancing keluar kekuatan baru yang haus kekuasaan di dalam tubuh Jean. Waduh, baca bocoran sinopsis dari X-Men: The Dark Phoenix pasti makin penasaran kan? Sabar dulu guys. X-Men: The dark Phoenix direncanakan akan rilis di bioskop pada 2 November 2018. Masih lama banget kan? Daripada galau, mending lihat dulu aja nih foto-foto dari X-Men: The Dark Phoenix.
(Penulis : Dio Firdaus)