Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

BurgerKill Umumkan Drummer Baru Lewat Facebook Malam Ini

- Jumat, 02 September 2016 | 13:15
BurgerKill Umumkan Drummer Baru Lewat Facebook
Hai Online

BurgerKill Umumkan Drummer Baru Lewat Facebook

Salah satu kabar yang cukup mengagetkan datang dari band asal Ujung Berung ini. Secara mendadak, BurgerKill umumkan drummer baru lewat Facebook malam ini.

Setelah sempat memberikan kejutan dengan membawa duasosok drummer muda Gema Manggala (Inwise/Kleo) dan Putra Pra Ramadhan (Sunrise) dalam ajang Sonic Fair 2016 di Medan dan Bandung pada 27 dan 28 Agustus lalu, band yang sampai sekarang masih kokoh diperkuat oleh Vicky (vokal), Ebenz (gitar), Agung (gitar), dan Ramdan (bas) itu memberikan pengumuman penting tentang sosok drummer yang akan menemani aksi mereka di atas panggung.

Hal ini pun langsung HAI coba konfirmasi kepada sang manajer, Dadan Ketu, yang membenarkan kalau ternyata pada Jumat malam ini akan ada pengumuman penting tentang sosok yang akan menjadi drummer BurgerKill.

“Iya, nanti pengumumannya jam 8 malem via FB (Facebook), ya!” katanya, ketika HAI coba hubungi lewat WhatsApp.

Lebih lanjut, Dadan juga mengiyakan kalo pada akhirnya, sosok Gema dan Putra memanglah dua drummer yang sedang dalam tahap audisi yang dilakukan dan diketahui oleh pihak internal BurgerKill aja. Bisa dibilang, panggung Sonic Fair 2016 di Medan dan Bandung seakan jadi ujian untuk keduanya.

“Lewat live streaming rehearsal, bakal diumumkan siapa yang terpilih. Hanya satu drummer aja,” ujar Dadan.

Ketika ditanya apakah sosok drummer baru ini akan menjadi langsung personil tetap atau additional, Dadan menjawab untuk saat ini statusnya masih additional, namun nggak menutup kemungkinan kalau ke depannya bisa menjadi personil tetap BurgerKill.

“Ada (kesempatan) lah.” Pungkasnya.

Nah, dari pada penasaran, pentengin terus informasi soal drummer anyar BurgerKill di HAI. Nah, untuk sekarang, buruan pantengin live streaming BurgerKill bersama penggebuk drum anyar mereka di https://www.facebook.com/Burgerkill666/

Baca Juga

Abah Andris: Saya Cinta Banget Burgerkill!

Eben "Burgerkill": Rasanya Campur Aduk....

Abah Andris Cabut Dari Burgerkill! Wah, Kenapa?

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x