Follow Us

Ini yang Terjadi Pada Tubuh Kita Setelah Meninggal

Alvin Bahar - Jumat, 03 Juni 2016 | 04:15
Ini yang Terjadi Pada Tubuh Kita Setelah Meninggal
Alvin Bahar

Ini yang Terjadi Pada Tubuh Kita Setelah Meninggal

Dari tanah kembali ke tanah, mungkin itulah kalimat yang pas untuk makhluk ciptaan Tuhan. Sebab semua makhluk hidup bakal merasakan kematian tanpa pernah diketahuinya. Tapi penasaran nggak apa yang terjadi di tubuh kita setelah meninggal?

Setelah meninggal ternyata tubuh bakal mengalami proses biologis dengan penghancuran diri sendiri. Semua organ yang memiliki fungsi metabolisme saat kita hidup, akan membusuk satu per satu.

Lengkapnya cek aja nih di bawah ini.

1. Suhu tubuh menurun

Saat jantung manusia nggak lagi berdegup, maka suhu tubuh akan menurun biasanya dalam waktu 1 jam. Dalam waktu bersamaan, darah tak lagi mendapat pasokan oksigen hingga membuatnya menjadi asam lantaran karbondioksida menumpuk.

Kemudian sel dalam tubuh membelah lantas mengeluarkan enzim. Inilah permulaan organ tubuh kita akan hancur dari dalam.

2. Lebam biru keunguan

Setelah manusia meninggal, tubuh akan berubah warna menjadi pucat. Hal ini karena aliran darah yang terhenti sehingga sel darah merah turun ke bagian tubuh yang dekat alas bawah.

Hasilnya kita akan mengalami lebam-lebam berwarna biru keunguan di bagian tubuh yang paling dekat dengan lantai.

Editor : Alvin Bahar

PROMOTED CONTENT

Latest