Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lebih Dekat Dengan REAL PART II

Rian Sidik (old) - Selasa, 22 Juli 2014 | 11:47
Lebih Dekat Dengan REAL PART II
Rian Sidik (old)

Lebih Dekat Dengan REAL PART II

Sederhana. Imej baru yang coba mereka bawakan saat ini. Jika dulu REAL benar-benar terkonsep dari mulai musik sampai pakaian mereka, kini mereka lebih apa adanya.

"Sejak awal, kami cuma pengen main band dengan warna rock 90's, nggak ribet. Makin ke sini, ya, udahlah, apa adanya aja. Yang asli-asli aja, kita main musik sebisanya kita, nggak maksain, se-real mungkinlah," kata Ello.

Bisa dibilang, setelah tiga tahun berdiri, Real akhirnya baru menemukan jati dirinya. "Kayak manusia, makin gede makin mengenal diri sendiri, makin ke sini kami makin ketemu 'The Real' Real, ya jadi kami apa adanya," tutur Jebraw.

Momentum kembalinya Real, ditandai dengan single yang mereka rilis beberapa waktu lalu. Jam 6 Pagi, lagu yang secara musikalitas berbeda dengan lagu mereka sebelumnya.

Di lagu terbarunya ini, mereka sama sekali nggak mau menyombongkan diri dengan menonjolkan skill yang dipunya masing-masing personelnya.

"Kami nggak peduli lagunya bakal hits atau nggak, sebagai seniman, ya bikin aja karya terbaik, soal rezeki, kan, udah ada yang ngatur," tutup Ello.

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x