Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Rekomendasi Lagu Metal dari Motionless in White yang Jadi Backsong Video Kocheng!

Reinaldy Royani - Jumat, 02 Desember 2022 | 21:05
Rekomendasi lagu metal dari Motionless in White yang jadi backsound video kocheng lucu
Twitter/accedemtasiastt

Rekomendasi lagu metal dari Motionless in White yang jadi backsound video kocheng lucu

HAI-ONLINE.COM -Siapa bilang kaloanak metal cuman suka hal-hal berbau kegelapan dan kekerasan? Metalhead juga manusia bro! Nggak sedikit juga yang suka sama sesuatu yangcutedan lucu seperti kocheng!

Buktinya, cukup banyak loh yang ngebagiin video kucing lagi bertingkah tapi pakebacksonglagu metal. Penasaran? Simak nih salah satunya, rekomendasi lagu metal dari Motioness in White yang jadi backsong video kocheng!

Lagu ini berjudul'Soft'dan diambil dari album'Graveyard Shift'yang dilepas tahun 2017. Awal mula lagu ini dipake untuk video meme berasal dari lirik pertamanya yang berbunyi'You're mine motherf**er'.

Baca Juga: Rekomendasi Lagu Metal dari Bring Me the Horizon yang Jadi Backsong Meme GigaChad!

'Soft'sempat dipake jadi backsong untuk video TikTok yang menampilkan perasaan fans Slipknot saat Corey Taylor berseteru dengan Machine Gun Kelly beberapa waktu lalu.

Sekarang,'Soft'juga sering dipake di video kocheng yang menggemaskan, salah satunya adalah video milik akun @lhoagie yang nampilin seorang cewek abis pulang kerja dan gemes-gemesan sama kucingnya.

Meskipun judul lagunya'Soft'lagu ini nggaksoftloh! Bahkan menurut Chris Motionless, lagu ini adalah lagu paling marah kedua mereka di album.

"Ini tentang generasi cengeng yang hobinya cari alasan buat ngerasaoffendeddan ngambek sambil ngomel tentang semua hal kecil yang mereka nggak setujuin," ujarnya dalamcommentary track'Soft'.

(*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x