Follow Us

Waduh! George W. Bush "Salah Sebut" Invasi Brutal Rusia ke Irak!

Reinaldy Royani - Minggu, 22 Mei 2022 | 08:08
Mantan Presiden Amerika, George W. Bush.
Tangkapan layar Twitter @michaeldamianw

Mantan Presiden Amerika, George W. Bush.

Saat berpidato di Dallas, Amerika pada Rabu (18/5/2022) lalu, Bush memberikan komentar terhadap sistem politik Rusia.

“Hasilnya (sistem politik Rusia) adalah ketiadaan pengecekan dan keseimbangan di Rusia, dan keputusan satu orang untuk menyerang secara brutal dan melakukan invasi yang tidak bisa dibenarkan ke Irak,” ujar Bush yang langsung mengoreksi perkataannya.

Baca Juga: Pemerintah Swedia Tolak Permohonan Pasutri yang Pengen Namai Anaknya 'Vladimir Putin'

“Maksud saya Ukraina," koreksi Bush.

Kemudian Bush meminta audiens memaklumi kesalahan berbicaranya dengan berdalih kalau dia sudah tua dan berusia 75 tahun.

Sebuah video yang membagikan momen kontroversial ini di Twitter diunggah oleh reporter Dallas News langsung viral dan mendapatkan jutaan view dalam waktu sekejap.

Ucapan dari mantan orang nomor satu di negeri Paman Sam ini langsung viral mengingat pada tahun 2003 saat Bush menjabat, Amerika melancarkan invasi ke Irak atas dugaan terorisme, kepemilikan senjata, dan penghancuran massal. Dalam konflik berkepanjangan itu, ratusan ribu orang terbunuh.

(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest