Bukan Overdosis, Ini 5 Fakta Al Ghazali Ditemukan Jalani Tes Urin!

Senin, 13 Agustus 2018 | 19:41
Grid.ID

Bukan Overdosis, Ini 5 Fakta Al Ghazali Ditemukan Jalani Tes Urin!

HAI-Online.com – Al Ghazali diberitakan mengalami over dosis lantaran kepergok melakukan tes urin pada Minggu (12/8/2018) kemarin.

Manajer Al, Dian dari Republik Cinta Manajemen (RCM) telah memberi penjelasan mengenai kebenaran Al Ghazali melakukan tes urin. Namun pihaknya membantah kabar overdosis tersebut.

"Tes urin udah dilakukan, nggak ada apa-apa. Dan tidak overdosis," demikian penjelasan Dian seperti dikutip HAI dari Grid.ID.

BACA JUGA:Punya Scream Terbaik, Randy Blythe Lamb of God Bocorin Awalnya Teriak!

Dari penjelasan Dian, pemeriksaan tersebut tak ada hubungannya dengan penggunaan obat apapun dan hasil pemeriksaannya diklaim normal, bahkan setelah di cek urine dan darah.

Kalau hasilnya normal, mengapa Al melakukan tes tersebut, berikut penelusuran HAI sehingga menemukan beberapa fakta baru.

Meski auto klarifikasi, Al Ghazali sepertinya menepis kabar palsu soal dirinya Overdosis, HAI menemukan beberapa fakta terkait tes urin yang dijalaninya.

Rutin Cek Urin

Al Ghazali angkat bicara terkait isu OD yang menjeratnya. Kepada media, Al mengakui tidak satu kali atau dadakan melakukan tes urine lantaran perintah BNN misalnya.

Ia mengklaim rutin melakukan check-up demi menunjang performanya saat manggung EDM.

Check-uprutin, cek kesehatan aja,” katanya.

Hasilnya Tidak Normal

Jika manajer Dian mengakui hasil tes urin Al Ghazali normal, lain lagi dengan pengakuannya pada Senin (13/8/2018) ini, justru kondisi Al dalam keadaan tak sehat.

“Kesehatan agak drop, di wajah muncul merah-merah, takutnya ada apa-apa makanya saya lakukan MRI,” jelasnya lagi saat dihadang awak media di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin siang.

Batal Rawat Inap

Seperti tak mau ada yang disembunyikan, Al juga membeberkan bagaimana kondisinya sasat melakukan pemeriksaan urin dan darahnya.

Ia mengaku sampai harus dirawat, namun ia menolaknya sehingga memilih jalan rawat jalan.

“Iya, tadinya mau dirawat inap, tapi akhirnya pulang. Sebenarnya aku memang harusbed rest2-3 hari di rumah,” tutur Al Ghazali lagi.

Kecapekan Manggung

Dicari tahu apa penyebab Al sampai drop dan harus menjalani MRI di rumah sakit bilangan Jakarta Selatan.

Seperti tak kompak, jika penjelasan Dian sebelumnya menyebut Al kelelahan setelah manggung di Garut, Jawa Barat, justru putra Ahmad Dhani ini menampiknya.

“Kemarin memang dari Garut jenguk omanya pacar aku lagi sakit, habis dari situ mulai agak drop, badan, dan agak sakit,” terangnya lagi.

Overdosis adalah Hoaks Pertama Al

Tentu saja, pemberitaan Al mengalami overdosis didengar kedua orangtuanya, Maia Estianty dan Ahmad Dhani.

Oleh sebab itu, Al memastikan tudingan sebelumnya adalah berita palsu atau hokas.

“Ini pertama kali ada berita soal aku over dosis, ayah nggak bisa terima. Aku, ayah, dan pengacara bakal diskusikan (berita hoaks), kalau memang bisa mau dipermasalahin (jalur hukum),” ujar Allagi sambil tertawa.

Cepet sehat deh, Al. Biar manggung lagi di pensi, ya kan! (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya