HAI-ONLINE.COM-Belum lama ini Xiaomi mengonfirmasi ada 28 smartphone yang akan kebagian pembaruan MIUI 10. Lewat situs resminya, Xiaomi juga mengabarkan kalau MIUI 10 versi stable akan mulai dirilis secara berkala yang tentunya setelah uji coba versi beta selesai.
Merangkum dari GSM Arena, pembaruan ini bukan hanya dirilis untuk perangkat Xiaomi yang terbaru saja. Ada beberapa ponsel yang bisa dibilang lawas seperti Xiaomi Mi 4c dan Mi 4s yang akan kebagian pembaruan ini.
Eits, jangan senang dulu, sob. Perlu diperhatikan juga kalau ukuran file yang harus diunduh untuk update ini cukup besar loh. Jadi pastikan memori smartphone kamu masih ada ruang ya.
Pasalnya banyak kabar yang beredar kalau MIUI ini membawa perubahan yang lebih besar ketimbang versi yang sebelumnya. MIUI 10 dikatakan akan memiliki kemampuan untu mengoptimalkan AI dan hadir dengan beberapa tampilan baru seperti menu recent apps sampai tampilan pengatur suara.
Daripada banyak cincong, langsung aja nih liat daftarnya. Siapa tau ponsel yang saat ini kamu pakai kebagian MIUI 10.
1. Mi 8
2. Mi
8 SE
3. Mi Mix 2s
4. Mi Mix 2
5. Mi Mix
6. Mi 6x
7. Mi 6
8. Mi 5
9. Mi Note 2
10. Redmi Note 5
11. Redmi S2/Y2
12. Redmi Note 4x
13. Redmi 5a
14. Redmi 5s
15. Redmi 5s Plus
16. Mi Note 3
BACA JUGA:Biar Awet, Baterai Ponsel Sebaiknya Di-charge Saat 30% Dan Hanya Sampai 80%.
17. Mi Max
18. Mi Max 2
19. Mi 5x
20. Mi Max Prime
21. Mi 5c
22. Mi 4s
23. Mi 4c
24. Redmi 4x
25. Redmi Note 5a
26. Redmi Note 5a Prime
27. Redmi 5
28. Redmi 5 Plus