HAI-Online.com -Vansakan luncurkan sneaker keren terbaru dengan desain yang terinspirasi dari karakter superhero Captain Marvel.
Meskipun belum ada pengumuman resmi baik dari Marvel maupun Vans, desain terbaru ini telah muncul di internet.
Sneaker Vans Sk8-Hi ini menampilkan skema warna khas Captain Marvel, yaitu merah, biru, dan emas, serta simbol bintang Kree dibagian belakang.
CEK JUGA NIH:5 Fakta Tentang Captain Marvel yang Harus Diketahui
Sampai saat ini, mungkin belum banyak orang yang tahu tentang karakter superhero Captain Marvel, kecuali mereka yang memang fans komik Marvel dan yang udah nonton Avengers: Infinity War.
Tapi mungkintahun depan, setelah film Captain Marvel ini dirilis di bioskop, akan lebih banyak orangyang tahu, atau bahkan malah jadi ngefans.
Dan banyak fans baru mungkin menginginkan merchandise dari Captain Marvel, seperti sneaker contohnya.
UDAH TAU BELUM?Wajib Koleksi! Vans X Marvel, Rilis Sneakers Avengers: Infinity War
Nah, Marvel pun melihat peluang ini, dan mereka memutuskan bekerjasama dengan Vans untuk membuat kolaborasi sneakers.
Sneaker Captain Marvel ini direncanakan akan jadi bagian dari koleksi Vans Off The Wall, dan saat ini hanya tersedia di beberapa situs dengan harga retail $ 75,00.
Dan karena udah bocor duluan sebelum rilis resmi, maka Vans meminta para calon pembeli mendaftar terlebih dulu di website Vans untuk mendapatkan notifikasi kapan sneaker tersebut akan dirilis.
Gimana pada tertarik sama sneaker keren ini? Daftar dulu aja sob!
Siapa tau dapet rezeki anak sholeh, kan?