Ini 5 Sponsor Teraneh di Jersey Klub Sepak Bola Sepanjang Masa

Kamis, 03 Mei 2018 | 14:00
Hai Online

No Smoking, guys!

HAI-Online.com -Sponsor dan jersey bagai dua elemen yang nggak terpisahkan di lapangan hijau. Logo sponsor yang ada di jersey sejatinya punya dua fungsi. Pertama, sebagai iklan yang kedua buat bagusin jersey.

HARUS TAU NIH:Dari Ricky Yacob Sampai Egy Maulana. Ini Kisah Para Bintang Yang Berkilau di Lapangan Hijau

Tapi, nih, 5 sponsor ini malah bikin jelek jersey yang sebelumnya udah didesain keren. Dilansir dari FourFourTwo, ini dia 5 sponsor teraneh sepanjang masa.

1. Flowery Field (Wiener Viktoria)

Flowery Field
Kalau dilihat dari logonya, Flowery Field adalah perusahaan spesialis pertanaman. Usut punya usut, mereka cuma menanam satu jenis tanaman, guys, yaitu ganja.

Klub divisi empat Liga Austria, Wiener Viktoria pernah kalah 24-0 dari Wienerberg. Dan semoga supporter menduga, Viktoria kalah gara-gara nyobain produk Flowery Field. Hahaha..

2. Angry Bird (Everton)

Angry Bird di Jersey Everton
Everton mengambil kesempatan untuk menaruh nama game ponsel terpopuler tahun 2010, Angry Birds, di lengan jersey mereka buat musim 2017-18.

Sungguh kombinasi yang aneh, guys, ngelihat tulisan Angry Bird di jersey sebagus Everton.

3. Flamingo Land (Hull)

Flamingo Land Kebun Binatang yang jadi sponsor Hull City
Flamingo Land adalah salah satu kebun binatang yang terkenal di Hull City. Mereka pun berinisiatif mensposori klub kebanggaan mereka Hull.

Tapi, lihat apa yang terjadi? Nggak masalah, sih, sponsor dari kebun binatang. Tapi ya nggak gitu juga kali. Hehe.

4. Chupa Chups (Sheffield Wednesday)

Kalo Menang Dapet Permen Kali ya dari bos. Hehe
Mungkin Salvador Dali nggak nyangka kalau logo Chupa Chups buatannya bakal jadi sponsor klub sepakbola Sheffield Wednesday. Namun logo Chupa Chups malah bikin jersey sekeren Sheffield Wednesday terlihat nggak banget, guys.

5. No Smoking (West Brom)

No Smoking, guys!
Merokok emang nggak baik buat kesehatan. Semua orang tahu itu. Tapi hal itu nggak menghentikan niat West Brom memasang logo No Smokingdi jersey The Baggies pada tahun 80-an. Hmmm, jadinya ya begitu, deh. Hehehe..

Editor : Hai Online

Sumber : https://www.fourfourtwo.com/us/features/16-soccers-weirdest-

Baca Lainnya