Ini Dia 5 Insiden yang Bikin Netizen Indonesia-Malaysia Berantem

Senin, 21 Agustus 2017 | 06:35
Alvin Bahar

Bendera Indonesia terbalik

Perdamaian di muka bumi ini memang susah-susah gampang untuk diwujudkan. Ketika suatu insiden menyebabkan banyak pihak kena dampaknya, di situlah konflik bisa muncul guys. Nah, yang namanya konflik kalo nggak dikelola dengan baik sangat mungkin berakhir dengan perselisihan.

Perselisihan zaman sekarang nggak melulu soal angkat senjata lho. Tapi juga bisa perang statement di media sosial.

Seperti yang terjadi sekarang ini. Netizen Indonesia dan Malaysia lagi panas-panasnya "perang" statement.

Masih pada inget nggak sih kejadian yang bikin netizen Indonesia dan Malaysia berantem? HAI punya kompilasinya nih biar lo #Menolaklupa sama yang udah terjadi. Check this out!

1. Kabut Asap

Meme kabut
Masih pada inget kan kejadian kebakaran (atau pembakaran?) hutan yang terjadi di Riau, Jambi dan Sumatera Selatan?

Nah, asap yang timbul dari kejadian tersebut juga sampai ke negara tetangga, Malaysia dan Singapura.

Gara-gara kabut asap tersebut, netizen kedua negara memprotes Indonesia dengan kicauan-kicauan satir guys.

Lewat media sosial Twitter dan Facebook, mereka melampiaskan kekesalan dengan memampangkan tanda pagar #TerimaKasihIndonesia.

Ditambah lagi ,ereka juga menciptakan meme-meme yang isinya menyindir asap kiriman dari Indonesia. Tentu, pada setiap meme, mereka menyertakan hashtag tadi.

2. Nasi Goreng

Tweet Rio Ferdinand
Nah, kalo yang ini bener-bener ketidaktahuan salah satu pihak guys.

Kejadian bermula ketika mantan kapten The Three Lions, Rio Ferdinand mengupload foto nasi goreng di Singapura, dan menyatakan bahwa nasi goreng adalah makanan asli Singapura.

Hal tersebut membuat netizen Indonesia geram dan balik mengklaim nasi goreng adalah makanan asli Indonesia.

Nggak mau kalah Malaysia dan Singapura juga mengklaim bahwa nasi goreng adalah makanan yang mudah ditemui di mana saja. Terlebih di wilayah ASEAN.

3. Gamelan

@atpworldtour
Konflik antar netizen juga pernah terjadi di bidang kesenian. Kejadian bermula ketika akun Instagram Asosiasi Tenis Profesional, @atpworldtour, yang memposting foto para atlet yang sedang bermain gamelan.

Caption foto yang menyebutkan gamelan merupakan instrumen asli negeri jiran bukan Indonesia membuat netizen lokal geram.

"Now playing: @grigordimitrov and David Ferrer try out a #Malaysian musical instrument in #kualalumpur," tulis admin akun Instagram tersebut.

Momen tersenut diambil fotografer Kamarul Akhir itu diunggah ke akun @atpworldtour pada Selasa siang, 29 September 2015.

Petenis peringkat sebelas asal Bulgaria dan petenis kawakan asal Spanyol itu tampak bahagia dalam foto tersebut.

Foto itu disukai 6.406 pengguna Instagram di seluruh dunia. Sementara pengikut akun resmi ATP mencapai 457 ribu akun.

Gara-gara postingan tersebut, netizen asal Indonesia langsung bereaksi keras atas klaim ini guys.

"Poor Malaysia! lapor pak @ridwankamil," tulis akun @fridayuu pada kolom komentar.

Pemilik akun @rikanaftalia juga mengecam aksi klaim ini. Ia bahkan melaporkan kasus ini ke akun Instagram milik Gubernur DKI Jakarta saat itu, @basukitp.

"Malaysia dan ATP mengklaim kalau gamelan milik Malaysia. Salah besar! Itu milik Indonesia," kata dia sambil menautkan komentarnya ke beberapa akun resmi Ahok dan media massa.

Anehnya keterangan foto yang diunggah di akun Instagram ATP dan website resminya berbeda. Di website resminya, ATP mengklaim gamelan merupakan alat musik asli Indonesia.

4. Final AFF 2010

Final AFF 2010
Persaingan Indonesia dan Malaysia tidak hanya di sektor bisnis. Di sepakbola juga terjadi guys.

Dan bukan rahasia lagi, kalo dua timnas ini bersua di laga mana pun bakal selalu panas. Ya ala-ala El Clasico gitulah tapi ini versi ASEAN. Menjelang final AFF 2010 Indonesia contra Malaysia, netizen antar kedua negara pun saling ejek di Facebook.

Apalagi setelah Indonesia kalah 3-0 pada laga final leg pertama lawan Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur.

Malaysia diklaim menang curang terhadap Indonesia karena banyak supporter yang membawa laser di stadion guys. Banyak netizen yang menuntut pihak AFF mengusut perlakuan nggak adil itu.

Meskipun di leg kedua Indonesia berhasil menang 2-1, tetapi kemenangan tersebut tidak dapat mengubah hasil Indonesia yang harus jadi runner up.

5. Bendera Terbalik

Bendera Indonesia terbalik
Nah, bisa dibilang yang ini benar-benar memalukan guys. Dalam buku panduan yang disediakan tuan rumah, gambar bendera Merah Putih kebanggaan Indonesia nggak sengaja dicetak terbalik.

Alhasil seperti bendera Polandia, putih merah. Hal tersebut membuat netizen Indonesia geram dan merasa terhina akibat kesalahan tersebut.

Gara-gara booklet tersebut Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Imam Nahrawi geram. Melalui akun Twitternya, Menpora menyampaikan keberatan akan kesalahan itu lho.

Usut punya usut nih, kesalahan yang "disengaja" tersebut merupakan balasan atas perlakuan Indonesia yang mempermalukan Malaysia karena kesalahan menaikkan bendera pada saat Indonesia menjadi tuan rumah Sea Games 2011.

Yang mana nih, Indonesia salah menaikkan bendera yang seharusnya memiliki 14 garis di bendera Malaysia. (Agung)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya