Nggak semua sepeda motor bisa disebut murah lho. Di antara jutaan motor harian dengan banderol terjangkau, ada segmen khusus yang mendamba tunggangan dengan harga selangit. Inilah motor-motor termahal di Indonesia, yang bisa disebut ”motor mimpi” karena hanya bisa diraih orang-orang tertentu.
Hanya ada beberapa merek, dan tentu saja sepeda motor yang masuk deretan ini berstatus sebagai barang impor. Pukulan pajak ratusan persen dan biaya lain-lain membuat harga motor-motor ini meroket. Kasarannya, bisa naik sampai 3 kali lipat dari harga aslinya. Gokil!
Cuma duit, hobi, dan passion yang bisa mengalahkannya. Otomania mendata beberapa merek sepeda motor yang punya deretan tunggangan dengan harga selangit. Nama-nama besar macam Ducati, BMW, Kawasaki, dan Yamaha masuk dalam daftar.
Eits, tapi Harley-Davidson nggak masuk di deretan ini, dengan alasan merek ini sedang mati suri di Indonesia. Andai masih ”hidup”, dipastikan ada beberapa model yang masuk rangking, terutama tipe touring yang dibanderol di atas Rp 800 jutaan.
Cek halaman berikutnya buat daftarnya (harga berstatus off the road).