Kotak : Medan Dibuat Edan

Minggu, 28 November 2010 | 13:59
Sekar Seruni (old)

Kotak Medan Dibuat Edan

Kotak memang juara dalam membuat kemeriah di atas panggung. Hal ini kembali terbukti di panggung Coca Cola Soundburst gelaran kota Medan hari Minggu (28/11) di mana kuartet Tantri (vokal), Cella (gitar), Chua (bass) dan Posan (drum) menjadi penutup acara yang super keren. Pastinya lewat sebuah aksi maksimal dan lagu-lagu hits yang mereka bawakan dari panggung yang bertempat di Lapangan Brimob, Medan.

Tetapi nggak hanya itu saja, dua jempol pastinya juga harus dipersembahkan untuk, penggemar mereka (Kerabat kotak) yang setia menunggu idolanya tampil di atas panggung. Mengingat Kotak menjadi suguhan penutup, Kerabat Kotak yang telah datang sejak siang memang harus menunggu. Semangat mereka terbukti hebat di mana mereka nggak berhenti untuk mensupport Tantri cs, dari bawah panggung. Sorak sorai dan koor panjang yang terjadi membuat Coca Cola Soundburst gelaran Medan ini seakan tenggelam dalam kegilaan aksi panggung Kotak. Dahsyat!

Overall, Kotak dan kerabatnya sukses beraksi. Semangat!

Tag

Editor : Sekar Seruni (old)