HAI-ONLINE.COM – Phoebe Bridgers dan The 1975 kayak udah menjadi satu kesatuan dalam beberapa waktu terakhir ini, dengan beberapa kejutan yang sering mereka suguhkan kepada para penggemar.
Sementara upaya mereka untuk tur bareng di 2020 belum kesampaian, mereka malah ngasih kejutan untuk para penggemar dengan penampilan tamu di beberapa konser.
Baru-baru ini penyanyi cewek yang juga produser berkebangsaan Amerika Serikat itu tiba-tiba tampil secara mengejutkan di panggung konser tur The 1975 dan bawain lagu favorit para penggemar.
Baca Juga: Fred Dusrt dan Phoebe Bridgers Segera Main Film Horor Bareng di I Saw The TV Glow
Maklum, di antara para fanbase mereka itu udah terjadi crossover, dan keduanya juga ngelakuin kolaborasi dalam sebuah lagu di Note on a Conditional From Track, album keempat band Inggris itu, yang berjudul ‘Jesus Christ 2005 God Bless America’.
Nah, hal itu pun jadi sebuah momen yang tentu menyenangkan bagi para penggemar untuk menyaksikan Bridgers di konser The 1975.
Tadi malam (28/11), Bridgers tampil di atas panggung pada perhentian The 1975 di LA, dalam “The 1975 At Your Very Best Tour.”
Daripada ikutan tampil untuk mainin salah satu hits terbaru mereka, dia malah milih cover dari salah satu lagu favorit penggemar awal mereka yang berjudul ‘Milk’.
Tanpa banyak omong, sapaan “Hallo” dari Bridgers pun disambut riak penonton menyusul irama gitarnya yang menghanyutkan suasana menuju bait pertama lagu.
“The straight lines / They unwind you / She does a little thing with her eyes that says, "We're off soon,” nyanyiannya yang khas ala Bridgers mengawali penampilan yang kembali disusul teriakan penonton yang berbahagia.
Baca Juga: Setelah 2 Tahun, Phoebe Bridgers Muncul Lagi Dengan Single Terbarunya!
Kebahagiaan para penggemar Bridgers dan The 1975 malam itu pun dapat dilihat melalui postingan yang dibagikan mereka di laman Twitter seperti di bawah ini.
FYI, ini bukan kali pertama bagi keduda artis tersebut untuk tampil di panggung yang sama dalam tahun ini.
Di bulan Juli lalu, pentolan Matty Healy juga sempat mengejutkan penggemar, dengan tampil di salah satu konser Bridgers di London untuk menyanyikan hiy 2020-nya ‘I Know This Is The End’.