Bikin Poster Festival Ala-ala, Begini Cara Membuat Spotify Instafest!

Selasa, 29 November 2022 | 15:00
Spotify

Cara bikin Spotify Instafest

HAI-ONLINE.COM - Beberapa hari belakangan ini pasti lo banyak ngeliat temen-temen yang nge-share line up festival yang mereka bikin sendiri dari Spotify.

Festival "bohongan" itu sama kayak Spotify Wrapped, yang mungkin sebagian dari lo juga udah akrab sama konten tersebut.

Yap, poster Spotify Instafest itu bukanlah poster festival benerran sob.

Poster itu bisa dibikin oleh semua pengguna Spotify, dengan daftar musisi dan band favorit si pengguna itu sendiri.

FYI, Spotify Instafest tersebut merupakan layanan buatan mahasiswa University of California Anshay Saboo.

Baca Juga: Wah Kenapa Nih? Paramore Ganti Cover Album Self-titled di Semua Platform!

Kayak yang udah lo lihat, Instafest itu bakal ngebikin line up festival khusus untuk lo yang make data musisi atau band yang paling sering lo dengerin.

Nah, buat lo yang nggak mau ketinggalan tren, simak nih cara bikin Spotify Instafest!

1. Buka link ini https://www.instafest.app/ melalui browser handphone lo

2. Klik tombol hijau yang ada di halaman dengan tulisan "Sign in with Spotify"

3. Log in ke akun Spotify lo dan jalan lupa kasih izin akses untuk Instafest

4. Instafest bakal secara otomatis bikinin line up festival lo, sesuai dengan musisi dan band yang paling sering lo denger

5. Lo bisa milih masukin artis teratas dari 4 minggu terakhir, 6 bulan terakhir, atau sepanjang masa

6. Nggak cuma itu, lo juga bisa milih salah satu dari tiga desain poster yang ditawarkan, yaitu: "Malibu Sunrise," "LA Twilight," atau "Mojave Dusk."

Baca Juga: 3 Rekomendasi Lagu Rock dalam Playlist Viral 50 Spotify Minggu Ini!

7. Kemudian Instafest secara otomatis bakal ngasih nama untuk festival itu, menggunakan nama username Spotify lo. Tapi lo bisa kok menyembungikan nama itu dengan klik toggle yang tersedia

8. Setelah selesai, jangan lupa pilih opsi "Save and Share"

9. Pilih juga opsi Download untuk mengunduh gambar poster ke handphone lo yah.

Nah, kalo langkah-langkah di atas udah lo jalani, lo juga bisa langsung share juga deh Spotify Instafest lo ke akun media sosial kayak temen-temen lo!

Selamat mencoba!

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya