Rekomendasi Lagu Rock Asking Alexandria yang Sukses Duduki Chart Rock Billboard untuk Pertama Kali!

Rabu, 23 November 2022 | 18:20
Metal Planet Music

Rekomendasi lagu rock Asking Alexandria

HAI-ONLINE.COM - Rekomendasi lagu rock hari ini datang dari Asking Alexandria yang sukses menduduki chart rock Billboard satu tahun silam.

Pencapaian tersebut diraih oleh band asal North Yorkshire itu melalui single mereka bertajuk 'Alone Again' yang dirilis pada Agustus 2021.

Diketahui melalui Billboard, single mereka itu sukses memuncaki chart rock Amerika Serikat, yang mana dengan sangat beruntungnya itu juga kali pertama bagi Asking Alexandria menduduki posisi tersebut.

Baca Juga: Dari AC/DC Hingga Fall Out Boy, Ini Dia 3 Rekomendasi Lagu Rock yang Pernah Jadi Soundtrack Film!

Single yang merupakan bagian dari album See What's On The Inside itu diketahui udah diputar sebanyak 1661 tiga bulan setelah perilisannya, sehingga hal itu menunjang kenaikan yang signifikan 7.4% sejak minggu sebelumnya, dan berhasil menggeser lagu Halestorm 'Back From The Dead' dari puncak chart tersebut.

Coba deh lo dengerin lagu 'Alone Again' di bawah ini. Gimana menurut lo?

Baca Juga: Ini Dia 2 Rekomendasi Lagu Rock Indonesia dari Samuel Cipta!

Tapi emang diakui sih sama mereka, bahwa album See What's On The Inside itu adalah karya yang berbeda daripada karya-karya mereka sebelumnya.

Dengan pencapaian mereka itu, kalo berdasarkan penjelasannya, Ben Bruce sang gitaris bilang, "Single 'Alone Again' dan album ini secara umum adalah hasil dari refleksi kita tentang gimana kita bisa memulai band ini sejak awal."

"Album ini kita coba mainin tanpa part atau trik murahan gitu, murni cuma kita berlima yang mainin musik sekeras mungkin," pungkasnya.

Kalo lo penasaran dengan ke-epikan materi dari Asking Alexandria itu secara keseluruhan, coba deh dengerin album See What's On The Inside di bawah ini!

Tag

Editor : Al Sobry