Akibat Tragedi Itaewon, Netflix Tunda Penayangan Anime Adaptasi Webtoon Korea Selatan, 'Lookism'

Kamis, 03 November 2022 | 16:53
Netflix

Buntut insiden Itaewon, Netflix undur jadwal penayangan anime adaptasi webtoon, ' Lookism'.

HAI-ONLINE.COM – Karena insiden tragei Itaewon, Netflix mengumumkanpenundaan jadwal tayang adaptasi anime dari webtoon Korea Selatan, Lookism.

Studio Mir yang menggarap Lookism dan Legend of Korra telah mengonfirmasi kabar ini. Awalnya, adaptasi anime ini akan dirilis per 4 November 2022.

Hal ini didasarkan pada insiden overcrowd yang menewaskan 156 orang saat merayakan perayaan Halloween di Itaewon, Korea Selatan pada 29 Oktober lalu.

Baca Juga: Aktris Im Soo Hyang Bagikan Surat Setelah Lawan Mainnya Lee Ji Han Meninggal

Tragedi ini merupakan perayaan Halloween perdana pasca pandemi COVID-19 tanpa restriction tertentu.

“Karena kami sedang ada dalam periode national mourning setelah insiden tragis beberapa hari lalu, perilisan Lookism ditunda sampai pengumuman selanjutnya. Kami akan memberikan update tentang jadwal penayangan yang baru.” tulis Studio Mir melalui Twitter-nya.

(*)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya