‘Life is Beautiful,’ Film Musikal Jukebox Pertama Korea Muncul Juga

Kamis, 15 September 2022 | 17:02
YouTube.com/ZAPZEE Official

Film musikal asal Korea Selatan, Life is Beautiful (2022)

HAI-Online.com - Sederet film musikal Hollywood sukses besar di Korea, seperti Mamma Mia (2008), Les Miserables (2012), dan La La Land (2016).

Dan untuk pertama kalinya Korea bakal meluncurkan film musikal jukebox berjudul Life is Beautiful yang pertama kali diperkenalkan pada 2020 lalu.

Disutradarai Choi Kook-hee, film Life is Beautiful makan waktu lebih dari dua tahun sampai akhirnya film tersebut dirilis karena situasi pandemi covid-19.

Film yang penuh dengan drama sentimental ini bakal putarkan lagu-lagu hit Korea populer dari 1970-an sampai 2000-an sampai penampilan dari para aktor senior.

Life is Beautiful mengisahkan seorang ibu rumah tangga (Yum Jung-ah) yang sudah mengabdikan seluruh hidupnya untuk keluarganya setelah ia mengetahui kalau dirinya menderita kanker paru-paru dan hanya punya beberapa bulan lagi untuk hidup.

Sebagai hadiah ulang tahun terakhirnya, sang istri meminta suaminya (Ryu Seung-ryong) untuk membantu menemukan cinta pertamanya waktu di SMP.

Baca Juga: Ditonton 460 Ribu Kali, Film Pendek Musikal Melodialog Punya Pesan Aktualisasi Diri

Meski awalnya enggan, akhirnya suaminya memutuskan untuk melakukan perjalanan aneh ini.

“Film ini tentang seorang ibu. Nggak peduli dari generasi apa lo lahir, kalo lo punya ibu dan keluarga, lo bisa nikmatin film ini,” kata Choi dikutip dari laman The Korea Herald, Kamis (15/9/2022).

Choi menambahkan, filmnya dapat sangat menghibur bagi orang-orang berusia 40-an dan 50-an, karena berisi banyak lagu-lagu hit yang populer ketika mereka masih muda.

“Gue suka film ini punya lagu-lagu yang emang gue suka dengerin,” kata aktor Ryu, 51 tahun.

Aktor senior Ryu juga menyebut kalau lagu Lee Moon-sae "Unpredictable Life" jadi lagu favoritnya di film tersebut, karena ia menemukan lirik lagu itu dapat diterima.

Co-star Yum, 50 tahun, juga setuju kalau dia senang mendengarkan lagu-lagu dalam film tersebut.

Choi menjelaskan kalau timnya membuat daftar 30 - 40 lagu hit Korea dan berdiskusi dengan penulis, produser, dan direktur musik untuk memilih yang sesuai dengan berbagai adegan dalam film.

Karena ini adalah film musikal, para aktor veteran yang nggak punya pengalaman melakukan proyek musikal harus menerima tantangan tersebut.

“Di film musikal, menyanyi dan menari sama pentingnya dengan akting. Para aktor senior ini latihan lagu selama lebih dari setahun dan juga latihan gerakan tarian selama sekitar 6 bulan. Gue sangat berterima kasih atas kerja keras mereka,” ungkap sang sutradara.

Choi memutuskan untuk memilih aktor yang nggak punya pengalaman melakukan proyek musikal karena ia percaya bahwa aktor yang baik dapat tampil menyanyi sekalgius menari.

Baca Juga: Dianggap Kontroversial, Film The Little Mermaid Raup 104 Juta Viewers di Media Sosial!

“Gue pribadi berpikir bahwa jika seorang aktor pandai berakting, dia juga bisa pandai menari dan menyanyi,” katanya.

Choi juga mengungkapkan alasan ia menamai film musikal barunya “Life is Beautiful” yang sama dengan film Italia populer yang dirilis di 1997.

“Kami memang mencoba mengubah judul. Kami bahkan mengadakan kontes di antara staf tetapi kami sampai pada kesimpulan bahwa judul 'Life is Beautiful' cocok dengan film kami, jadi kami memutuskan untuk mempertahankannya,” pungkasnya.

"Life is Beautiful" akan tayang di bioskop lokal pada 28 September.

Tonton trailernya di sini:

(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya