Rekomendasi Lagu Rock yang Enak Didengerin Pas Lagi Belajar

Rabu, 24 Agustus 2022 | 19:00
Discogs

Rekomendai lagu rock yang cocok buat lo dengerin waktu lagi belajar dari Polvo

HAI-ONLINE.COM - Dengerin lagu bisa jadi salah satu cara buat pikiran lo bisa santai selagi belajar dan ngerjain beberapa tugas.

Emang kadang nggak semua orang bisa dan cocok dengan cara ini, tapi ini bisa jadi pilihan banget buat orang yang nggak bisa belajar dalam keadaan tenang dan sepi.

Nah, ini dia rekomendasi lagu rock yang cocok buat lo dengerin waktu lagi belajar.

Musik rock adalah genre yang cukup pas buat didengerin waktu lagi belajar, karena kadang dengerin lagu itu bisa bantu lo berpikir dan memahami apa yang lagi lo kerjain.

Lagu rock ini juga ada variasinya sih, bisa lo sesuaikan dengan yang disuka. Entah itu yang soft, hard, metal, atau classic rock untuk bisa bantu nemenin jam belajar lo.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Lagu Rock Klasik yang Terinspirasi Dari Sebuah Tragedi

Untuk itulah, HAI punya nih rekomendasi lagu rock yang cocok buat lo dengerin waktu lagi belajar.

Lagu rock yang mau HAI rekomendasikan ke lo adalah yang ada dalam albumnya Polvo yang berjudul Exploded Drawing ini sob.

Album ini menampilkan berbagai macam musik rock yang agaknya dipilih dengan cermat, yang mana bisa lo temui combo dari hardcore, post-rock, dan prog-rock dissonance.

Album ini punya deskripsi sederhana, tapi kayaknya buat lo yang seneng dengerin lagu waktu lagi bejalar, album Polvo ini bakal berdampak kayaknya pada waktu belajar lo.

Baca Juga: Simak Nih, 5 Rekomendasi Lagu Rock yang Cocok Buat Belajar Main Gitar!

Dikutip dari Integraudio, Polvo diidentifikasi erat dengan math rock. Berdasarkan artikelnya, sebagian besar pendengarnya pun setuju kalo Exploded Drawing adalah salah satu album yang paling efektif, apalagi kalo lo pengen fokus waktu belajar matpel yang kompleks. Buat belajar matematika, contohnya.

Album Exploded Drawing dirilis pada tahun 1996, yang menurut Obscuresound album ini punya dampak yang cukup luar biasa pada industri musik.

Alunan gitar yang panjang dan selingan instrumental di album ini rasanya nggak bakal mengalihkan perhatian lo dari pejalaran lo deh.

Tag

Editor : Al Sobry