Didedikasikan untuk Ari Lasso, Piyu Padi Dapet Intro Gitar ‘Beri Aku Arti’ Lewat Mimpi Aneh!

Rabu, 24 Agustus 2022 | 09:00

Ari Lasso dan Piyu Padi

HAI-ONLINE.COM -Lagu Padi berjudul ‘Beri Aku Arti’ dari album perdananya, ‘Lain Dunia’ memiliki cerita unik di balik pembuatannya.

Selain liriknya diperuntukkan Piyu buat sahabatnya, Ari Lasso, intro gitar ini ternyata didapat dari mimpi aneh yang dialami sang gitaris!

Mimpi ini dialami oleh Piyu sesaat setelah menonton film ‘Jumanji’ bareng temen-temennya.

Pentolan Padi ini bilang kalo saat itu dia lagi tidur di kamarnya lalu mengalami mimpi aneh dimana doi ketemu gajah kecil yang mengeluarkan nada.

Nah, nada yang dikeluarkan gajah-gajah sekecil kucing ini berbunyi seperti nada intro gitar ‘Beri Aku Arti’.

Baca Juga: Puji Album Terbaik Terbaik, Piyu Padi: Cikal Bakal Musik Dewa 19 Mirip Queen!

“(Nada ini) kayak mengikuti jalannya si gajah ini. Nggak tahu kenapa tiba-tiba ada gajah-gajah kecil di taman gitu,” ujar Piyu dalam channel YouTube-nya.

Kemudian Piyu bangun dan mengambil gitar akustik dan memainkan nada itu.

Emang dasarnya songwriter handal, ia sudah kebayang nada ini akan dibuatnya seperti apa saat dimainkan di gitar elektrik.

“Jadi pas rekaman aku pake (pedal gitar) wah ini, terus mainnya seperti yang aku bayangkan tadi,” terang Piyu.

Baca Juga: Buat Lo Band Baru, Simak Nih Tips Ngeband Tetap Solid Sampai 25 Tahun Kayak Padi Reborn Dari Piyu!

Kemudian soal liriknya yang dalam, Piyu mencoba mengingat saat dimana ia tinggal bareng sahabatnya, Ari Lasso.

Saat itu, Ari Lasso sedang terpuruk karena narkoba dan Piyu melihatnya seperti kehilangan arti hidup dan kesepian.

“Walaupun aku sehat dan nggak kena drugs, tapi dia (Ari Lasso) ada di part itu dimana dia butuh seseorang, butuh kawan yang harusnya bisa men-support dia, harusnya memberi arti dia,” kenang gitaris Padi Reborn ini.

Selain spesial didedikasikan untuk mantan vokalis Dewa 19 itu, Piyu juga mengaku kalo lagu ini sering dipake sebagai kampanye anti narkoba.

(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya