Ceritain Proses Lagu Oceans & Engines, NIKI: Aku Ngantuk Terus Tidur!

Senin, 15 Agustus 2022 | 17:05
88rising

Artwork album NIKI - Nicole

HAI-ONLINE.COM – Lagi proses rekaman lagu, eh ngantuk, bobo siang deh! Itulah yang dirasakan oleh NIKI saat menggarap lagu ‘Oceans & Engines’ dari album keduanya, ‘Nicole’.

Dikutip dari Grammy, penyanyi berusia 23 tahun ini mengungkapkan kisah pembuatan lagu yang disebutnya sebagai sleeping beauty ini.

“Lagu ini dibuat pas aku lagi tidur siang. Aku lagi di rumah produser. Kami sedang mengerjakan lagu itu, dan aku ngantuk banget hari itu, jadi ketiduran deh," papar NIKI.

Musisi yng tergabung dalam label 88rising ini bilang kalo sang produser cuma butuh waktu tiga jam untuk ngegarap lagu ini.

Baca Juga: Review Album NIKI - Nicole: Upaya Penyegaran Karya yang Berujung Kebanyakan Filler

“Lagunya selesai pas aku udah bangun, dan aku merasa ‘ini sempurna’. Aku menyebut lagu ini sebagai sleeping beauty,” kata NIKI.

Dalam album keduanya ini, NIKI ingin menyampaikan jati dirinya dan apa yang dia sukai.

Moonchild lebih eksploratif. Yang ini terasa sedikit lebih matang. Aku merasa seperti memiliki gagasan yang lebih baik tentang siapa aku dan apa yang aku inginkan saat ini," imbuh NIKI.

‘Nicole’ dirilis pada 12 Agustus kemarin dan menghidupkan kembali kisah dari lagu-lagu yang sempat ditulisnya semasa SMA.

Dalam mendeskripsikan album ini, NIKI melabeli'Nicole'dengan genre nostalgic pop.

(*)

Tag

Editor : Alvin Bahar