HAI-Online.com - Pendaftaran mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) masuk gelombang 3, dan kesempatan mendapat beasiswa masih dibuka.
Gelombang 3 ini dimulai dari 1 Juli sampai 31 Agustus 2022 mendatang dan ada 11 program beasiswa yang ditawarkan. Kesebelas program tersebut yakni:
- Beasiswa KIP-K
- Beasiswa dhuafa
- Beasiswa atlet
- Beasiswa influencer dan alumni SMK IT
- Beasiswa difabel
- Beasiswa undangan
- Beasiswa warga sekitar
- Beasiswa alumni sekolah Muhammadiyah
- Beasiswa kader
- Beasiswa tahfidz
- Beasiswa program Kuliah Berani Kerja (KBK)
- Nilai rapot semester I-V minimal 7,5
- Melampirkan foto kondisi rumah
- Melampirkan kartu KIP atau surat keterangan tidak mampu dari kelurahan atau kepala desa
Untuk beasiswa atlet, persyaratannya sebagai berikut:
- Rekomendasi dari institusi yang kredibel
- Melampirkan sertifikat kejuaraan
- Bersedia menandatangani kontrak dengan BAKAI
Beasiswa influencer syaratnya yakni harus memiliki akun media sosial yang aktif dan produktif, pendaftar juga harus bersedia menandatangani kontrak dengan LIPMB. Hak yang didapat hanya bebas uang gedung saja.
Soal beasiswa tahfidz, syaratnya yakni si pendaftar harus minimal hafal 3 juz Al-Quran dan bersedia menandatangani kontrak dengan BAKAI.
Hak yang didapat terkait beasiswa ini yakni bebas uang gedung dan dana pendidikan kecuali formulir, herregistrasi per semester UTS/UAS dan praktikum.
Wakil rektor tiga UM Surabaya, Ma’ruf Sya’ban juga menyebut, adanya 11 program beasiswa di atas sebagai upaya universitas membantu pemerintah meningkatkan pendidikan.
“Universitas akan terus berkomitmen untuk membantu masyarakat melalui program beasiswa yang ditawarkan,” pungkasnya. (*)