HAI-ONLINE.COM - Buat yang penasaran dengan kabar Interpol, mereka baru aja rilis album baru The Other Side Of Make-Believe pada Jumat (15 Juli) ini.
The Other Side Of Make-Believe menjadi album ketujuh band asal Amerika Serikat tersebut.
Kurang lebih, album tersebut masih punya ciri khas Interpol: nada-nada murung, melodi-melodi kesendirian, bassline tebal, hingga tema lirik seputar kehidupan urban.
Selain rilis album, Interpol juga menayangkan video klip "Gran Hotel" yang disutradarai oleh Malia James.
“Lirik untuk Gran Hotel menceritakan kisah kesedihan dan patah hati, kehilangan pemrosesan karakter," kata personel Interpol, Paul Banks.
Baca Juga: Interpol Garap Album Baru Bareng Produser Kawakan, Flood & Alan Moulder
"Bekerja dengan kru kamera yang fantastis dan dengan bantuan dua aktor yang sangat berbakat, Malia membuat video yang kuat yang menyampaikan peristiwa yang menyebabkan kehilangan itu. Ini adalah karya seni yang penuh dengan suasana hati dan warna yang dengan bangga kami bagikan kepada kalian,” doi lanjut komentar soal video klipnya.
Bertepatan dengan perilisan album, Interpol juga gelar Big Shot City, pameran dan toko pop-up band yang bekerja sama dengan fotografer Atiba Jefferson dan Brain Dead Clothing.
Pameran yang diambil dari salah satu lagu dalam album baru Interpol ini akan berlangsung pada 15-17 Juli di London dan berlangsung serentak di Los Angeles, New York, Mexico City, dan Tokyo.
Di acara tersebut lo bisa melihat galeri foto-foto eksklusif Jefferson tentang Interpol, yang diambil selama rekaman album, plus merchandise spesial seperti kaos Interpol x Brain Dead edisi terbatas, zine eksklusif dari foto Jefferson yang dirancang oleh Brain Dead, dan skateboard ultra-terbatas yang dirancang Jefferson dalam kemitraan dengan Girl Skateboards.