HAI-Online.com – Polda Metro Jaya membuka pendaftaran kompetisi resmibuat para pebalap liar seri pertama yang berlangsung pada Januari 2022 bertajuk Street Race Polda Metro Jaya.
DijelaskanDirlantas Polda Metro Kombes Sambodo Purnomo Yogo, kuota peserta akan disediakan sebanyak350 orang.
"Pokoknya kuota 350 pendaftar pertama bisa ikut perdana tanggal 16 Januari 2022," ujar Sambodo kepadaawak media saat mengumumkan pembukaan pendaftaran kompetisi, Selasa (11/1/2022).
Baca Juga: Aktor dan Musisi Muda Berinisial AP Ditangkap Polisi Karena Narkoba
Bagi yang teratrik, pendaftaran dapat diakses oleh para peserta lewat aplikasi Tiket.com atau melalui laman ini.
Nantinya peserta akan diminta mengisi sejumlah data dan memenuhi persyaratan yang tertera dalam laman pendaftaran tersebut, salah satunyasurat izin dari orangtua bagi pebalap yang masih berusia di bawah 17 tahun.
"Kalau di bawah umur perlu izin orangtua, di bawah usia 17 tahun harus izin orangtua. Ada syarat lainnya, bisa dilihat lengkapnya di link pendaftaran online,"terang Sambodo.
Baca Juga: Kerap Meresahkan, Polda Metro Jaya BakalGelar Kompetisi Resmi bagi Pebalap Liar
Dalam perlombaan ini, pembagian kelas turnamen disesuaikan dengan spesifikasi sepeda motor.Ada tujuh pembagian kelas yang bisa ikuti para pebalap.
"Syarat motor sudah dibagi beberapa kelas, sudah dikomunikasikan dengan beberapa komunitas. Rencana tujuh kelas,"ujar Sambodo.
Sementara untuk masyarakat yang ingin hadir dan menyaksikan aksi para pembalap liar dalam kompetisi resmi bisa mendaftarkan secara dari melalui laman ini.
Dibikin buat memfasilitasi para pebalap liar
Sebelumnya, Polda Metro Jaya berencana memfasilitasi para pelaku balap liar yang kerap beraksi di jalan raya dan meresahkan masyarakat. Hal itu dilakukan dengan cara menyediakan lokasi khusus untuk dijadikan arena balap.
Selain itu, Kepolisian juga akan mengadakan kompetisi resmi yang bisa diikuti para pebalap liar.
Dalam pertemuan terbatas Polda Metro Jaya dengan IMI dan manajemen Taman Impian Jaya Ancol, disepakati bahwa kompetisi resmi untuk memfasilitasi pebalap liar di Jakarta akan mulai digelar pada 15 Januari 2022.
"Alhamdulillah pak Kapolda sepakat pada 15 Januari 2022. kita akan mulai untuk kegiatan pertama, roadrace maupun dragrace bagi anak-anak kita," ujar Ketua IMI Bambang kepada wartawan, Senin (20/12/2021) kemarin.
Baca Juga: Gelar Ajang Balap WSBK 2021, Inilah 5 Kelebihan Sirkuit Mandalika
Bambang yang juga menjabat sebagai Ketua MPR RI menyebut bahwa kompetisi perdana itu akan digelar di kawasan Taman Impian Jaya Ancol.
"Kami sepakat Ancol menjadi salah satu pilihan, atau akan dijadikan tempat untuk menampung para anak-anak muda kita menyalurkan hobi balapnya,"ujarnya.
Sementara ituDirektur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali mengatakan, pihaknya akan bekerja semaksimal mungkin untuk menyiapkan sirkuit demi ajang balapan tersebut.
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran berharap bahwa kegiatan kompetisi resmi dan fasilitas sirkuit balap di Ancol ini bisa mencegah kegiatan balap liar di jalan raya.
"Mudah-mudahan niat baik kita ini, bisa menyelamatkan anak-anak kita. Kemudian bagi mereka yang memiliki potensi untuk menjadi pembalap, bisa tersalurkan,"harap Fadil. (*)
Baca Juga: Max Verstappen Kalahkan Superioritas Lewis Hamilton di Kejuaraan Dunia Balap F1