Inilah Penampakan Raksasa Laut yang Kepalanya Segede Orang Dewasa!

Senin, 27 Desember 2021 | 21:06
Martin Sander via INVERSE

Inilah penampakan makhluk prasejarah bernama Cymbosponyulus youngorum yang ditemukan di gurun Black Rock Nevada.

HAI-Online.com – Kepala monster laut raksasa berukuran sama dengan pria dewasa telah ditemukan di salah satu tempat terkering di Bumi.

Makhluk yang tergolong dinosaurus prasejarah itu bernama Cymbospondylus youngorum. Dilansir dari The Sun, Senin (26/12/2021), raksasa ini ditemukan dengan moncong panjang dan gigi runcing di gurun Black Rock Nevada, yang dikenal sebagai Fauna Bukit Fosil.

Fosil berupa tengkorak superbesartersebut ditemukan bersama dengan beberapa spesimen Cymbospondylus youngorum lainnya.

Setelah menganalisis tulang tua, peneliti memperkirakan ukuran tubuh hewan dan membuat pohon filogenetik, untuk mengetahui seberapa cepat tubuh mereka berevolusi dibandingkan dengan raksasa laut lainnya, paus.

Binatang ini diketahui hidup sekitar 244 juta tahun yang lalu, 40 tahun sebelumkedatanganhewan darat besar lainnya yang ditandai oleh kemunculandinosaurus sauropoda selama periode Jurassic.

Beratnya diperkirakan mencapai 40 ton, dengan panjang 60 kaki (18,2 meter) dari hidung ke ekor. Sementara kerangka kepalanya saja panjangnya 6,2 kaki (1,8 meter), seukuran pria dewasa.

Baca Juga: Bukannya Dapat Ikan di Laut, Nelayan Ini Malah Temukan Produk Apple, Ada MacBook Sampe iPhone 13!

Profesor Martin Sander yang menulis tentang monster itu di jurnal Science mengatakan hewan iniseakan membuat semua hewan yang hidup saat ini tampak mungil.

“Meskipun paus sekarang adalah makhluk terbesar di Bumi, mereka bukan raksasa laut pertama yang mengarungi lautan,” ujarnya.

Ia mengatakan, paus membutuhkan sekitar 90 persen dari 55 juta tahun sejarah mereka untuk berevolusi menjadi raksasa laut yang kita kenal sekarang.

Sementara itu melansir Inverse, sifat evolusi ichthyosaurus tergolong lebih cepat. Hanya dalam tiga juta tahun dari asal mereka—atau satu persen pertama dari sejarah evolusinya—beberapa spesies ichthyosaurus telah berevolusi hingga lebih dari 55 kaki panjangnya.

Temuan ini juga mengidentifikasi bahwa ekosistem laut prasejarah dapat mendukungmonster raksasa seperti Cymbospondylus.Temuan ini ngasih wawasan yang belum pernah terjadi sebelumnya tentang ekosistem laut awal.

Baca Juga: Futuristik Banget! Inilah 4 Hewan yang Punya Kulit Transparan

Nah dengan adanya studi atas fosil Cymbospondylus ini sekarang, teori itu terpatahkan. Temuan ini menunjukkan bahwa ekosistem laut Mesozoikum lebih dari mampu untuk mendukung hewan besar seperti ichthyosaurus.

Lebih dari itu, temuan inipun penting bagi pengetahuan untuk masyarakat yang lebih luas.Pasalnya, penelitian ini menemukan analogi antara ichthyosaurus yang sekarang sudah punah dan kehidupan laut modern (paus).

“Kita harus prihatin dengan nasib raksasa laut karena banyak paus terbesar saat ini adalah insinyur ekosistem dan berkontribusi pada kesehatan dan produktivitas lautan yang kita butuhkan untuk diri kita sendiri,”jelas kurator fosil mamalia laut di Smithsonian, Nicholas Pyenson kepada Inverse. (*)

Baca Juga: Spesies Baru Dinosaurus Ini Punya Tulang Seperti Jambul untuk KomunikasiArtikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Kepala Monster Laut Raksasa Ditemukan, Ukurannya Sepanjang Pria Dewasa"

Editor : Alvin Bahar

Sumber : Inverse, The Sun

Baca Lainnya