Review Don't Breathe 2, Bukan Cuma Penuh Kebrutalan tapi Blind Man Jadi Sosok yang Berbeda

Kamis, 14 Oktober 2021 | 17:05
Sony Pictures

Norman Nordstrom & Phoenix

HAI-Online.com - Akhirnya sekuel Don't Breathe yang dinanti-nanti hadir juga di bioskop Tanah Air. Sekuel yang kembali menceritakan hidup Blind Man yang diperankan oleh Stephen Lang ini tentu membuat penasaran para pecinta film.

Baca Juga: Review 'Dune': Vibes Game Of Thrones Dalam Semesta Ala Star Wars

Seperti diketahui pada film pertamanya, Blind Man tampil dengan sifat pembunuh berdarah dingin yang dalam keheningan bisa menumpas setiap orang yang dianggap mengancam hidupnya.

Pada Don't Breathe pertama pun Blind Man digambarkan sebagai seorang cowok tunanetra yang memiliki kelebihan dalam cara bertahan hidup. Bahkan, bisa dibilang dia seperti monster yang tanpa ampun berani menyakiti setiap orang yang mengganggu hidupnya.

Tentu sosok Blind Man yang nggak kompromi dalam membunuh orang dan bagaimana cara dia bertahan hidup dari musuh-musuhnya ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para penikmat film Don't Breathe pertama.

Nah, pada sekuelnya kali ini, ternyata lebih banyak menyajikan sisi Blind Man yang nggak banyak orang ketahui. Tetapi, tentu saja aksi brutalnya dalam menumpas musuh masih tetap dipertahankan pada film keduanya ini.

Buat kalian yang penasaran dengan cerita Blind Man di Don't Breathe 2, langsung aja tonton di bioskop kesayangan kalian di Indonesia.

Baca Juga: Review Malignant, James Wan Sajikan Jalan Cerita Penuh Kebrutalan

Sinopsis

Sony Pictures

Stephen Lang sebagai Norman Nordstorm

Don't Breathe 2 kembali menceritakan kisah hidup Norman Nordstrom atau Blind Man yang diperankan oleh Stephen Lang. Latar diambil 8 tahun setelah kejadian terbakarnya sebuah rumah. Nordstrom kali ini tinggal di sebuah rumah bersama seorang anak perempuan bernama Phoenix yang berusia 11 tahun.

Phoenix diajari semua cara untuk bertahan hidup, bahkan hidupnya terasa begitu dikekang oleh Nordstrom karena nggak boleh pergi ke luar rumah tanpa pengawasannya.

Suatu saat Phoenix diajak oleh seorang rekannya bernama Hernandez untuk pergi ke pusat kota. Saat pergi ke pusat kota, Phoenix menyempatkan diri mengunjungi rumah yang terbakar tersebut untuk mengenang ibunya yang ia yakini sudah meninggal dunia.

Namun, setelah ia mengunjungi rumah itu, beberapa orang yang nggak dikenal mulai membuntutinya. Lagi-lagi orang-orang tersebut ternyata mengincar Norman Nordstrom. Mereka sebenarnya ingin membawa Phoenix, tapi Norman Nordstorm lah yang jadi target.

Dengan berbagai cara Norman Nordstrom sekali lagi harus mempertahankan diri dari serangan orang-orang tersebut yang ingin membawa Phoenix. Bukan tanpa sebab, ternyata ada rahasia besar yang disembunyikan Norman Nordstrom dari Phoenix.

Baca Juga: Review The Hitman's Wife's Bodyguard, Salma Hayek Curi Perhatian Lewat Aksinya yang Gila

Review

Film Don't Breathe 2 ini disutradarai oleh Rodo Sayagues di bawah naungan Sony Pictures. Film ini berfokus pada kisah Norman Nordstorm alias Blind Man dan karakter baru bernama Phoenix. Untuk jalan ceritanya sendiri pada sekuel kali ini begitu berbeda dengan film pertamanya.

Film kedua ini Blind Man diburu oleh para penyusup karena suatu alasan yang jelas. Nggak seperti di film pertama yang sangat berfokus pada karakter Blind Man yang menghabisi para penyusup, di film kedua ini cerita seperti terbagi dua dengan Phoenix sehingga fokus nggak terlalu ke arah Blind Man.

Selain itu, pada sekuel ini jalan cerita tampak lebih kompleks dibanding yang pertama. Lalu, untuk kebrutalan yang disajikan juga lebih gore dibanding pertama. Begitu banyak darah dan lebih menampilkan skill bertahan hidup yang keren dari Blind Man. Meski begitu, ada sorotan tajam untuk jalan cerita di film kedua ini, pada awal film memang sudah diberi tahu kalo alasannya merawat Phoenix itu karena dia rindu akan sosok seorang anak.

Tetapi, tampak masih blur karena nggak diceritain lebih dalam lagi motif dia membawa Phoenix dan kebakaran rumah 8 tahun sebelumnya. Selain itu, jalan ceritanya juga terbilang singkat untuk ukuran masalah yang kompleks, jadi dari sisi penonton ketika sedang serunya dibawa mengikuti alur cerita eh tiba-tiba saja keseruan itu nggak bertahan lama.

Padahal melihat kelebihan dari Blind Man menjadi daya tarik yang sangat kuat pada film Don't Breathe. Kemudian, untuk Madelyn Grace yang berperan sebagai Phoenix bisa dikatakan melakukan akting yang keren karena berhasil mendukung ketegangan ketika para penjahat mengejarnya di rumah. Karakternya yang digambarkan sebagai anak yang berani juga bisa ia terapkan dalam film.

Sony Pictures

Madelyn Grace sebagai Phoenix

Baca Juga: Terungkap Asal Usul Gambar Editan Naruto Masuk Akatsuki yang Bikin Gempar, Ternyata Biang Keroknya Orang Indonesia!

Lalu, ada sorotan juga sama dokter yang membantu pembedahan, nggak diceritain secara detail motif dia bergabung dengan komplotan Raylan, yang penonton tau dia hanya terlibat penjualan organ dan membantu Raylan dalam proses pembedahan Phoenix.

Di sini penonton masih sering menerka-nerka detail jalannya cerita. Tapi, so far sekuel kali ini bisa dibilang bagus karena menampilkan sisi kebrutalan dan gore yang lebih.

Kemudian, mungkin kalian udah tau pada film pertamanya Blind Man digambarkan sebagai karakter yang penuh kebrutalan dan jadi sosok yang sangat kuat meski mengalami kekurangan fisik yaitu tak dapat melihat.

Nah, di film keduanya ini ada sifat Blind Man yang tampak dikembangkan yaitu jadi sosok ayah bagi Phoenix. Kali ini, ia lebih banyak bicara dibanding film pertama dan digambarkan sebagai orang baik yang rela melakukan apa saja demi menyelamatkan Phoenix.

Namun, bagi para penonton hal ini membuat ketakutan akan Blind Man seperti memudar di film kedua, nggak seperti film pertama yang tak banyak bicara tapi melakukan kebrutalan yang amat mengerikan dalam sunyi. Lalu, sorotan terjadi ketika sifat seorang ayah dilekatkan pada Blind Man, hal ini membuat karakternya yang menakutkan sedikitmemudar di film kedua ini.

Tapi, semua itu tertutupi akting keren dari Stephen Lang. Dia secara total berhasil membawa karakter utama menjadi pembunuh berdarah dingin yang mengerikan.

Sony Pictures

Stephen Lang sebagai Norman Nordstrom

Bisa dibilang kalo kalian yang mau film penuh dengan aksi brutal dan darah dimana-mana, Don't Breathe 2 cocok untuk ditonton. Nggak mengecewakan pastinya, karena kalian akan melihat secara langsung aksi Stephen Lang sebagai tunanetra yang memiliki suatu kelebihan dalam bertahan hidup.

Baca Juga: Review 'No Time To Die': Penutup Sempurna untuk James Bond-nya Daniel Craig

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya