HAI-Online.com - Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik Kesehatan (FORKOMPI) sedang membuka pendaftaran beasiswa untuk jenjang D3 dan D4.
Baca Juga: Wajib Tau Nih 8 Rumus Excel yang Sering Digunain untuk Mudahin Pekerjaan
FORKOMPI adalah organisasi kemahasiswaan yang diprakarsai oleh Hubullah Fuadzy dan seluruh delegasi Poltekkes Kemenkes se-Indonesia pada tanggal 6 Juni 2004 lalu.
Melansir Kompas.com, informasi dari laman akun Instagram Forkompi, Rabu (25/8/2021), tahun ini Forkompi kembali menyelenggarakan beasiswa bagi mahasiswa D3 dan D4 Poltekkes Kemenkes. Buat lo yang penasaran sama beasiswa ini, simak informasi tentang beasiswanya di bawah ini.
Persyaratan peserta beasiswa
1. Mahasiswa aktif Poltekkes Kemenkes se-Indonesia semester 3 hingga 5 untuk jenjang D3. Serta semester 3 hingga 7 untuk jenjang D4.
2. Berprestasi di bidang akademik maupun non akademik. 3. IPK minimal 3.00.4. Berasal dari keluarga dengan status ekonomi kurang mampu. 5. Nggak lagi menerima beasiswa dari instansi/perusahaan/yayasan lainnya. 6. Nggak pernah menerima beasiswa FORKOMPI sebelumnya.
Cakupan beasiswa
1. Bantuan dana pendidikan. 2. Akses ke kelas pengembangan diri.
Tahapan pendaftaran beasiswa
1. Peserta wajib mengisi formulir secara online melalui link http://bit.ly/FormulirPendaftaranBeasiswaForkompi2021. 2. Follow Instagram, Telegram, Twitter dan subscribe YouTube FORKOMPI 3. Share Twibbon, poster, dan tag akun Instagram FORKOMPI. 4. Konfirmasi poin 2 dan 3 dengan melampirkan screenshot di sini. 5. Membuat video maksimal 10 menit, resolusi 720 x 1280p, berisi profil peserta dan quotes pentingnya pendidikan. 6. Menulis esai dengan tema:
- Mengapa saya berhak mendapatkan beasiswa FORKOMPI 2021?
- Inovasi dan Kontribusi Mahasiswa Kesehatan di Masa Transisi Pandemi Covid-19 dalam Mempersiapkan Bonus Demografi
Baca Juga: 5 Profesi yang Masih Minim Pelamar, Padahal Dibutuhin Banget!
Berkas persyaratan beasiswa
- KTM (kalau nggak ada, bisa menggunakan KHS atau Surat Keterangan Aktif Kuliah). Kartu Keluarga.
- Surat pernyataan keterangan nggak sedang menerima beasiswa yang ditandatangani materai.
- Formulir pendaftaran yang telah diisi.
- Kartu hasil studi dari semester 1 sampai sekarang.
- Surat Rekomendasi dari Presiden Mahasiswa.
- Surat keterangan tidak mampu.
- Surat keterangan penghasilan orangtua (dari kantor orangtua atau RT/RW).
- Sertifikat prestasi akademik, nonakademik, dan kepanitiaan maksimal 3 tahun sebelumnya (jika ada).
- Melampirkan foto tempat tinggal (tampak depan, halaman depan, ruang tamu, kamar dan dapur).
- Pendaftaran dan pengiriman berkas: 15 Agustus - 15 September 2021
- Seleksi tahap 1: 16 - 25 September 2021
- Pengumuman tahap 1: 27 September 2021
- Seleksi tahap 2: 1 Oktober 2021
- Pengumuman tahap 2: 10 Oktober 2021
- Seleksi tahap 3: 15 - 17 Oktober 2021
- Pengumuman penerima beasiswa: 25 Oktober 2021
Berkas dikirimkan ke email hdforkompi2021@gmail.com dengan subyek Nama_Asal Poltekkes_Wilayah, maksimal tanggal 15 September 2021 mendatang.
Jika lolos seleksi berkas, lo bakal dihubungi untuk mengikuti seleksi tahap 2 dan 3, yaitu tes pengetahuan umum serta wawancara. Untuk informasi lebih lanjut mengenai beasiswa ini bisa langsung kunjungi laman forkompi.com.
Baca Juga: Bisa Ngehasilin! Inilah 7 Profesi yang Bisa Dicoba Kalo Lo Hobi Fotografi
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Beasiswa Kementerian Kesehatan bagi Mahasiswa D3 dan D4, Cek Syaratnya"