HAI-Online.com – Walaupun sebagian dari kita nggak terlalu memperhatikan atau bahkan menganggapnya tabu, ternyata bulu kemaluan memiliki beberapa manfaat bagi tubuh lho, sob.
Dilansir dari Medical News Today, manfaat utama dari bulu kemaluan adalah kemampuannya untuk mengurangi gesekan selama hubungan seksual.
Kulit di area sekitar alat kelamin sangat sensitif. Bulu kemaluan secara alami dapat mengurangi gesekan yang terkait dengan gerakan selama hubungan seksual dan aktivitas lain yang menyebabkan gesekan sering terjadi.
Bulu kemaluan juga dapat membantu menghentikan bakteri dan mikroorganisme lain masuk ke dalam tubuh. Secara khusus, dapat membantu menjebak kotoran dan patogen yang mungkin masuk ke dalam tubuh melalui vagina atau penis.
Baca Juga: Cowok Perlu Tau, Inilah 5 Penyebab Umum Penis Susah Ereksi
Menurut sebuah studi tahun 2017, bulu kemaluan dapat membantu mengurangi risiko tertular infeksi menular seksual (IMS). Namun, penelitian tambahan diperlukan untuk membuktikan efek bulu kemaluan dalam mencegah IMS.
Di sisi lain, mencukur bulu kemaluan adalah perilaku yang cukup umum di kalangan orang dewasa. Menurut sebuah studi tahun 2015, 95 persen orang telah mencukur bulu kemaluan mereka setidaknya sekali dalam sebulan.
Menurut penelitian yang sama, 60 persen pria dan 24 persen wanita lebih cenderung memilih pasangan "bebas rambut". Orang-orang menghilangkan bulu kemaluan mereka karena berbagai alasan.
Mencukurbulu kemaluan umumnya aman, tetapi ada beberapa efek samping yang umum terjadi. Berikut beberapa di antaranya.
- rasa gatal
- luka kecil dari pisau cukur
- potensi cedera, jika menggunakan pisau cukur atau gunting
- ruam
- infeksi
Baca Juga: Cowok Sering Alami Cedera dan Nyeri di Penis-nya, Kenali 4 Penyebabnya!