Makan Frozen Food Tiap Hari Punya 4 Efek Negatif bagi Kesehatan Tubuh Kita

Selasa, 22 Juni 2021 | 12:08

Makan Frozen Food Tiap Hari Punya 4 Efek Negatif bagi Kesehatan Tubuh Kita

HAI-Online.com- Simpel dan disukai banyak orang, makanan beku alias frizen food kerapmenjadi solusi banyak orang untuk mengatasi rasa lapar di rumah, apalagi saat masa pembatasan seperti ini.
Meaki gampang diolah dan punya daya simpan yang lama, mengonsumsi terlalu seringfrozen foodini bakal membahayakan kesehatan kita?

Dikutip dari KompasHealth, ahli nutrisi klinis Monisha Ashokan dari tayangan Doctor NDTV memaparkan setidaknya ada 4 dampak negatiffrozen foodbagi kesehatan kita.

Baca Juga: Polisi Larang Warga Jakarta Berolahraga di Luar Rumah, Cek Dulu Faktanya Ternyata Boleh Asal....

Berikut diantaranya:

1. Diabetes

Untuk menjaga kualitas makanan, produsenfrozen foodbiasanya menambahkan tepung pati.

Pati dipercaya dapat menambah rasa dan tekstur pada makanan. Namun, pati adalah polimer glukosa yang akan diubah oleh tubuh menjadi gula sebelum dicerna.

Konsumsi gula yang berlebihan bisa meningkatkan risiko diabetes dan menyebabkan kerusakan jaringan pada tubuh. Jika Anda memiliki riwayat diabetes, sebaiknya hindari makanan ini.

2. Penyakit jantung

Frozen foodkaya akan lemak trans yang bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan menyumbat pembuluh darah.

Lemak trans juga bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh dan menurunkan kolesterol baik, yang meningkatkan risiko penyakit jantung.

Selain itu,frozen foodjuga menggunakan sodium sebagai pengawet yang efeknya bisa meningkatkan kadar kolesterol dan tekanan darah kita.

Baca Juga: Kenapa Makan Kentang Goreng Bisa Bikin Berat Badan Naik? Begini Penjelasan Ahli

3. Menambah berat badan

Frozen foodkaya akan kalori dan lemak yang bisa meningkatkan berat badan kita.

Satu porsi makanan beku, bisa mengandung hampir 600 kalori, yang lebih dari setengahnya berasal dari lemak.

Meski diklaim sehat dan bergizi oleh produsen, faktanya mengonsumsifrozen foodberlebihan tetap membahayakan tubuh kita.

4. Kanker

Mengkonsumsi terlalu banyak makanan beku dapat menyebabkan peningkatan risiko kanker.

Penelitian menunjukkan mengonsumsi makanan beku, seperti sosis, dapat menyebabkan kanker pankreas hingga 65 persen.

Makanan beku juga seringkali mengandung pengawet seperti sirup jagung yang mengandung glukosa tinggi. Padahal, terlalu banyak konsumsi gula bisa meningkatkan risiko kanker jenis tertentu. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya