Mads Mikkelsen Tanggapi Remake 'Another Round' Leonardo DiCaprio

Rabu, 26 Mei 2021 | 18:12
Tangkapan Layar Youtube TIFF

Mads Mikkelsen di Film Another Round

HAI-Online.com - Bintang film 'Another Round', Mads Mikkelsen telah mengungkapkan perasaannya tentang perencananaan remake filmnya tersebut dan nantinya akan dibintangi oleh Leonardo DiCaprio.

Baca Juga: Siap Bernyanyi dan Menari, Timothee Chalamet Bakal Berperan Jadi Willy Wonka Muda

Film Denmark bergenre drama komedi itu menceritakan tentang sekelompok guru sekolah yang memutuskan untuk mengonsumsi alkohol setiap harinya untuk melihat bagaimana alkohol itu memengaruhi kehidupan mereka.

Selain itu, film ini juga berhasil memenangkan kategori Best International Feature Film di Oscar pada bulan lalu.

Menyusul kesuksesannya, terungkap bahwa film ini akan di-remake dalam versi bahasa Inggris yang saat ini dikabarkan sedang dalam pengerjaan. Leonardo DiCaprio akan membintangi remake film 'Another Round' setelah perusahaan produksinya memenangkan hak.

Mikkelsen, yang berperan sebagai Martin dalam film tersebut, mengakui menjadi hal menarik untuk melihat bagaimana hasilnya. Dia mencatat bahwa ada beberapa perbedaan budaya dalam hal budaya minum antara AS dan Denmark.

"Itu selalu tricky untuk membuat remake, tetapi di sisi lain aku mengerti alasan dibuat ulang," kata aktor itu kepada Entertainment Weekly.

“Meskipun banyak orang yang menonton versi aslinya, tapi remake nantinya itu tidak terlalu besar. Karena aku punya firasat bahwa banyak orang Amerika sudah menonton film yang satu ini. Jadi ini akan menjadi hal menarik, dalam versi remake-nya bagaimana," ungkapnya.

Baca Juga: Keren! Beginilah Sosok Para Eternals MCU dalam Formasi Full Team

“Ada beberapa perbedaan budaya minum alkohol dari negara ke negara, terutama antara Denmark dan Amerika. Semua orang selalu suka, akankah respon mereka sangat berbeda di Amerika? Mungkin iya, mungkin tidak,” Mikkelsen melanjutkan.

“Maksudku, film ini tentang merasakan kehidupan dan menemukan kembali hidupmu. Aku pikir jika mereka melakukannya dengan benar, mereka dapat memiliki kebebasan dengan alkohol," ujarnya.

Dilain sisi, sutradara Thomas Vinterberg sebelumnya membela tentang pembuatan ulang film tersebut, “Aku telah melihat berbagai interpretasi dari pekerjaanku sebelumnya. Itu adalah hal artistik yang menarik untuk melihat sesuatu tumbuh menjadi versi yang berbeda," ujarnya.

"Sekarang kesempatan itu ada di tangan aktor terbaik yang bisa kalian dapatkan. Selain menjadi aktor yang brilian, dia membuat pilihan yang sangat cerdas sepanjang kariernya. Aku merasa ada banyak integritas dalam pilihan yang dia buat. AKu penuh dengan harapan dan keingintahuan tentang apa yang mereka lakukan," ungkapnya.

Vinterberg berhasil memenangi Oscar pada bulan lalu melalui Another Round. Kemenangan ini didedikasikan untuk mendiang putrinya dengan pidato yang emosional. Sebenarnya dia akan memerankan karakter putrinya Mikkelsen, tetapi tewas dalam kecelakaan mobil empat hari setelah produksi.

Menurut jadwal Another Round akan dirilis di bioskop Inggris pada 16 Juli 2021. (*)

Baca Juga: Review Film Cruella: Kerennya Sosok Antagonis Berubah Jadi Punk Rock Fashion Princess

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya