HAI-Online.com – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) kembali mengumumkan informasi terkait penyesuaian jadwal UTBK-SBMPTN 2021.
Keputusan tersebut ditetapkan sebagai hasil masukan dari berbagai pihak agar peserta dan panitia UTBK punya cukup waktu untuk melakukan ibadah salat Jumat dan Asar.
Hal merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Nomor 12/SE.LTMPT/2021 tentang Penyesuaian Waktu Pelaksanaan dan Jadwal UTBK-SBMPTN 2021.
Baca Juga: Ini Solusi NIK atau KK Bermasalah saat Daftar Sekolah Kedinasan
Terutama pada poin 2c) yang menyatakan bahwa jadwal UTBK-SBMPTN 2021 kelompok ujian saintek atau soshum khusus pada hari Jumat pada sesi siang untuk daerah-daerah yang termasuk WIB dimulai 13.45 sampai dengan 17.20 WIB perlu dilakukan penyesuaian ulang.
Mengutip pengumuman yang diunggah akun media sosial LTMPT pada Rabu (14/4/2021), terdapat revisi penyesuaian jadwal UTBK-SBMPTN 2021 khusus pada pelaksanaan hari Jumat sesi siang, yang dimajukan 15 menit lebih awal.
Penyesuaian tersebut dikatakan LTMPT berlaku untuk seluruh pusat UTBK di Jawa.
Simak nih informasi lengkap revisi penyesuaian jadwal UTBK-SBMPTN 2021 pada seluruh pusat UTBK di Jawa.
Jadi, jangan sampai ketinggalan informasi terkait penyesuaian jadwal UTBK-SBMPTN 2021 ya, guys!
Baca Juga: Ujian di Bulan Puasa, Ini 5 Tips dari LTMPT untuk Peserta UTBK SBMPTN