HAI Online.com - BTS mencatatkan penampilan perdana di panggung MTV Unplugged pada pagi hari (24/02) tadi.
Difilmkan langsung dari Korea Selatan, boy band beken satu ini membawakan sejumlah lagu andalannya secara akustik, seperti lagu-lagu di album terbaru 'BE (Deluxe Edition) yang rilis pada 2020 lalu.
Namun, yang menarik perhatian fans dan netizen adalah penampilan Jimin dkk. membawakan lagu klasik Coldplay, 'Fix You'.
Sebelum membawakan cover 'Fix You' di panggung ikonik besutan MTV itu, Jimin mengungkapkan kalo lagu klasik Coldplay tersebut menghadirkan ketenangan bagi mereka.
Melansir dari Billboard, BTS mengaku ingin menghadirkan kenyamanan tersebut untuk para fans dengan bawain lagu itu.
Lagu lain yang dibawakan BTS di program spesial MTV itu termasuk lagu hit mereka 'Dynamite', 'Blue & Grey' dan 'Telepathy'.
Baca Juga: Matt Heafy Gabungin Lagu Trivium dan MCR dengan Style Michael Buble, Dengerin Nih!
Mereka mengakhiri penampilan tersebut dengan versi 'Life Goes On' yang menyentuh hati.
Sejak ditayangkan pertama kali pada 1989, MTV Unplugged telah menampilkan para musisi papan di setiap era untuk membawakan tembang andalannya secara akustik (unplugged).
Sepanjang sejarahnya, panggung MTV Unplugged telah menampilkan antara lain Paul McCartney, Mariah Carey, Eric Clapton, Bruce Springsteen, dan Nirvana. (*)