Modus Baru Nih, Cowok Ini Ajak Nge-date Cewek Lewat Google Form

Selasa, 12 Januari 2021 | 16:20
twitter

Tangkapan layar dari twitter @momothedinoo

HAI-Online.com -Ngajak kencan orang yang disuka bukan perkara gampang. Selain gugup dan canggung, lo mungkin juga pengen ngelakuin sesuatu yang berkesan.

Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Cowok Perlu Punya Sahabat Cewek tanpa Terjebak di Bawa Perasaan

Nah untuk lo yang kehabisan ide, cuitanviralmilik akun @momothedinoo berikut mungkin bisa jadi inspirasi.

Baca Juga: Young Lex Dibikin Kesal Hingga Tuduh Anya Geraldine Gara-Gara Hal Ini

Belum lama ini, pengguna Twitter yang bernama asli Bella tersebut mendapatajakan kencankreatif.

MelansirWorld of Buzz, Bella membagikan kisahnya setelah berkenalan dengan seorang cowok lewat aplikasi kencan online.

Cowok tersebut mengiriminya ajakan kencan viaGoogle Form.

"Pria ini membuat Google Form untuk kencan," tulis @momothedinoo yang merasa gemas dengan aksi tersebut.

Lewat tangkap layar chat yang dibagikan, si cowok awalnya nanyain, apakah Bella lagi sibuk apa nggak (hmm seperti umumnya hehe). Lantas, cowok ini memintanya mengisi sebuah Google Form.

Saat dibuka, Google Form itu ternyata berisi ajakan kencan. Namun, cowok itu nggak cuman bertanya apakah Bella mau diajak kencan.

Dalam form, ia juga bertanya mana destinasi pilihan Bella untuk nge-date. Ia bertanya apakah Bella ingin mengunjungi kafe, mall, kebun binatang, menonton film, atau punya ide lain.

Nggak cukup sampe disitu, ia juga bertanya kapan cewek ini punya waktu luang untuk diajak pergi kencan.

Baca Juga: Kisah Aghniny Haque Peranin Si Anak Tunggal yang Tiba-tiba Punya Adik di Melankolia

Sejak dibagikan, cuitan milik @momothedinoo itu viral dan sudah disukai lebih dari 88,9 ribu kali.

Selanjutnya, si cewek pun mengungkap kalo dirinya mengiyakan ajakan kencan tersebut.

Kisah warganet yang mendapat ajakan kencan lewat Google Form ini sukses membuat publik ikut gemas. Selain ikut senang, ada pula yang terinspirasi.

"Buat Google Form. Oke paham. Sudah dicatat," tulis salah satu komentar.

"Ini yang disebut berusaha," puji warganet lain.

Eh gimana? terinspirasi buat sama kayak gitu nggak? biar keliatan ada usahanya gitu, hehe (*(

Tag

Editor : Al Sobry