Nggak Harus Selebgram, Kamu Juga Bisa Dapat Centang Biru di Akun Instagram!

Jumat, 08 Januari 2021 | 20:15
Shafaqna

Ilustrasi Instagram Verified

HAI-Online.com -Bagi beberapa orang, mendapatkan centang biru atau verified di Instagram adalah sebuah dambaan tersendiri.

Pasalnya, centang biru di akun Instagram selalu identik dengan status selebgram, influencer atau orang yang terkenal.

Padahal, untuk mendapatkan centang biru itu kamu nggak harus menjadi selebgram loh. Kamu bisa mengajukan untuk mendapatkan badge tersebut.

Baca Juga: Borderline Personality Disorder Bikin Pengidapnya Susah Pacaran, Ini Tanda-tandanya

Caranya mudah tapi mendapatkanya agak susah karena… nanti HAI jelaskan di akhir artikel.

Cara pertama adalah kamu masuk dulu ke akun Instagram kamu, lalu klik ikon garis tiga yang ada di laman profile, tepatnya di pojok kanan atas.

Kemudian, pilih opsi “settings” lalu masuk ke menu “account” dan nanti kamu akan menemukan pilihan “Request Verification”.

Laman request verification

Setelah masuk, kamu akan diminta untuk isi data diri secara lengkap mulai dari nama sampai Known As.

Baca Juga: Jon Schaffer Gitaris Iced Earth Keciduk Ikut Demonstrasi di Capitol

Known As ini maksudnya kamu ingin dikenal oleh follower kamu sebagai apa? Apakah musisi, seniman, blogger atau lainnya.

Kamu juga perlu memasukan status akun Instagram kamu itu termasuk kedalam kategori apa, sebagaimana HAI lansir dari NexTren.

Kalau semua data sudah diisi, tinggal upload foto KTP kamu dan tunggu beberapa waktu. Ini mungkin bisa berhari-hari atau bahkan seminggu.

Syarat dari Instagram

Sesuai dengan yang HAI katakan di atas, caranya mudah banget kan? Namun untuk mendapatkannya cukup sulit.

Pasalnya setelah kamu kirim data, Instagram akan mengulas pengajuan tersebut dan menyesuaikannya dengan syarat dari mereka.

Menghimpun dari Hootsuite, syarat pertama adalah akun yang diajukan harus asli. Kedua, akun kamu harus unik alias nggak boleh meniru akun lain.

Syarat ketiga, akun kamu nggak boleh diprivate dan syarat keempat adalah complete yang artinya harus ada bio, foto dan satu unggahan feed.

Baca Juga: Selebgram Pemalsu Surat Hasil Tes PCR Diamankan Polda Metrojaya

Hootsuite
Hootsuite

Contoh pemberitahuan jika akun Instagram berhasil mendapat ikon verified atau centang biru.

Terakhir dan yang paling susah adalah kamu harus cukup populer untuk mendapatkan “restu” dari Instagram.

Penilaian populer ini pun subjektif. Instagram nggak punya kriteria khusus yang dibocorkan ke publik, sehingga akun dengan follower banyak sekalipun bisa kesusahan mendapatkan centang biru ini.

Editor : Al Sobry

Sumber : Nexmedia

Baca Lainnya