Makin Canggih, Ada 5 Fitur Baru WhatsApp yang Akan Hadir Tahun Ini

Selasa, 05 Januari 2021 | 14:30
iStock Editorial

Aplikasi WhatsApp.

HAI-ONLINE.COM- Saat ini WhatsApp bisa dibilang menjadi rajanya aplikasi kirim pesan instan di berbagai negara termasuk Tanah Air.

Interface yang simple dan banyaknya fitur menjadi poin penting kenapa kebanyakan orang di Indonesia dari tua sampai muda mau menggunakan aplikasi ini.

Terlebih lagi, setiap tahunnya WhatsApp selalu membawa fitur baru untuk para penggunanya.

Nah, tahun ini ada apa aja? Langsung aja nih simak satu persatu-satu sob!

Ringtone khusus panggilan grup

Sesuai dengan namanya, fitur ini berfungsi untuk membedakan ringtone panggilan grup dengan pribadi. Selama ini kan, ringtone untuk panggilan grup dan pribadi sama aja tuh. Nanti bisa berbeda nih sob.

Dukungan multi-devices

ilustrasi dukungan multi devices

Kita semua tau kalau kita login WhatsApp Web diharuskan scan barcode dan ponsel kita dengan desktop seolah-olah bergantungan satu sama lain.

Nah, ketergantungan itu kabarnya akan dihilangkan jadi kita bisa mengoperasikan WhatsApp Web tanpa bergantung ponsel kita.

Wallpaper berbeda

Sama seperti ringtone, nantinya kita bisa membuat wallpaper setiap room chat berbeda-beda layaknya di aplikasi Line.

WhatsApp Web bisa untuk nelfon

Dengan fitur ini, kita nggak perlu buka ponsel lagi ketika ingin nelfon atau mengangkat telfon dari seseorang.

Bahkan sebagaimana HAI lansir dari KompasTekno, fitur Voice Note di WhatsApp Web sudah diuji coba ke beberapa pengguna di AS.

Baca Juga: Perlu Diingat Ini Dia Jadwal Penting SNMPTN, UTBK dan SBMPTN 2021

Syarat dan ketentuan baru

WABetaInfo

Tangkapan layar salah satu pengguna Whatsapp

WhatsApp akan memperbarui izin syarat dan ketentuan mereka yang berlaku mulai Februari 2021.

Syarat dan ketentuan itu menerangkan bagaimana aplikasi memproses data pengguna dan bagaimana bisnis bisa menggunakan layanan yang di-hosting oleh facebook untuk menyimpan dan mengelola chat pengguna.

Menurut kabar yang HAI dengar dari KompasTekno sih pengguna harus menyetujui syarat ini. Kalau nggak akun mereka akan dihapus.

Hal ini dilakukan WhatsApp dengan tujuan yang baik kok sob. Untuk meminimalisir adanya akun palsu abal-abal yang sering bersarang di WhatsApp.

Nah itu dia 5 update yang akan WhatsApp hadirkan di 2021 ini. Kalau kamu nungguin yang mana sob?

Editor : Alvin Bahar

Sumber : kompastekno

Baca Lainnya