HAI-ONLINE.COM- WhatsApp secara resmi meluncurkan fitur terbaru lagi untuk para penggunanya, tapi kali ini menarik banget nih sob.
Singkatnya, dengan fitur ini kamu bisa mengirim pesan yang bersifat sementara alias ada durasinya. Jadi ketika durasinya sudah habis, pesan ini pun akan hilang dengan sendirinya.
Menurut keterangan resmi WhatsApp yang HAI lansir dari Kompas sih, tujuan mereka menghadirkan fitur ini adalah untuk membuat percakapan di aplikasi terasa lebih realistis.
"Kami bertujuan untuk membuat percakapan di WhatsApp semakin terasa seperti berbicara tatap muka secara langsung, yang artinya percakapan tersebut nggak harus tersimpan selamanya," tulis WhatsApp dalam keterangan resmi.
Baca Juga: Kisah Blok M Mall: Dulu Tongkrongan Anak Muda, Kini Kayak Kuburan
Menurut blog resmi WhatsApp sih, fitur ini sudah resmi dirilis bersamaan dengan pembaruan terbaru di Android dan iOS.
Setelah fitur ini aktif, pesan baru yang dikirim lewat kolom chat pribadi, akan hilang secara otomatis selama tujuh hari.
Tenang aja, pihak WhatsApp bilang kalau fitur ini nggak akan mempengaruhi chat kamu dengan dirinya kok jika kamu mengaktifkan opsi ini.
Namun untuk grup atau WhatsApp Group, fitur pesan sementara ini hanya bisa diaktifkan oleh admin grup saja. Anggota terima apa adanya aja ya.
Baca Juga: Foo Fighters Umumkan Nama Album ke-10 dan Rilis Single Berjudul 'Shame Shame'
Oh iya, barangkali ada yang nanya "Kalau di-forward, apakah akan tetap hilang?"
Jawabannya adalah nggak. Jika kamu forward sebuah chat dari perbincangan yang menggunakan fitur pesan sementara, chat itu akan tetap ada meskipun lebih dari tujuh hari.
Untuk masalah backup chat, kalau kamu membuat backup sebelum pesannya hilang, pesan sementara akan disertakan dalam backup tersebut.
Jadi tunggu apalagi, ayo deh cobain sensasi chatting dengan WhatsApp terbaru