Viral Video Truk di Jawa Timur Angkut Triceratops, Bukan CGI?

Selasa, 15 Desember 2020 | 13:11
Screenshot/Kompas.com

Tangkapan layar video dinosaurus di Mojosemi Forest Park, Magetan, Jawa Timur.

HAI Online.com - Dinosaurus pertama di dunia ternyata bukan ditemui di Isla Nublar atau Skull Island yang katanya berlokasi di dekat Pulau Sumatra menurut film King Kong (2006).

Dinosaurus jenis Triceratops baru-baru ini malah didapati di Magetan, Jawa Timur.

Udah gitu, layaknya sapi, Triceratops tersebut tampak diangkut pake truk pasir. Sungguh pemandangan yang Indonesia banget.

Baca Juga: Film Apa Ada Cinta 2045?: Romansa Remaja Berdesain Teknologi

Dalam video yang viral pad Senin (14/12) pukul 15.57 WIB, Triceratops tersebut tampak diturunkan dari truk dengan sejumlah orang tampak mengikatnya dengan tali.

Udah gitu, agar situasi kian terkendali, tampak pula pengawalan dari aparat terhadap penjinakan dinosaurus bertanduk tersebut, yang sesekali tampak bergerak.

Tapi, tenang sob, ini bukan tergolong sebagai tindak kekerasan terhadap dinosaurus kok. Secara hewan yang telah punah ratusan ribu tahun lalu ini senantiasa dinanti kehadirannya kembali oleh para fandom Jurasic Park dan penggemar kisah fiksi ilmiah.

Sebab, seperti yang mungkin telah ditebak, Triceratops tersebut nggak asli alias merupakan sebuah atraksi di Mojosemi Forest Park, di Magetan, Jawa Timur.

Melansir Kompas.com, pengelola Mojosemi Forest Park, Nanang Sedayu mengatakan, video tersebut diambil pada Senin (14/12/2020) dan berlokasi di Mojosemi Forest Park.

Baca Juga: Film Apa Ada Cinta 2045?: Romansa Remaja Berdesain Teknologi

Sedayu mengatakan, video tersebut merupakan promosi dari pihak pengelola untuk memperkenalkan wahana baru yang ada di tempat wisata itu, yakni Mojosemi Dinosaurus Park.

"Itu sebagai bagian promo kami. Di dalam (Mojosemi Forest Park) itu ada wahana baru, Dinosaurus Park, yang ada beberapa macam dinosaurus di dalamnya, termasuk yang kemarin kami turunkan," kata Sedayu saat dihubungi Kompas.com, Selasa (15/12/2020).

Dia mengatakan, di Dinosaurus Park ada 15-20 spesies dinosaurus yang dipamerkan kepada pengunjung. "Ada T-Rex, terus (dinosaurus) leher panjang, sama yang kemarin itu," kata Sedayu.

Karya Anak Bangsa

Menariknya lagi, Triceratops yang tampak asli tersebut disebut merupakan buatan tangan orang Indonesia.

"Kami buat semirip mungkin dengan aslinya, dan itu karya putra-putra daerah juga," kata Sedayu.

Dia menyebut, dinosaurus tersebut merupakan wahana buatan lokal, bukan diimpor dari luar negeri maupun dari studio film Jurassic Park.

"Dulu kami memang pernah impor untuk bahan-bahannya, kami pelajari. Begitu sudah ketemu, kami produksi sendiri," kata Sedayu. (*)

Tag

Editor : Al Sobry