Mark Hoppus Akui 'What's My Age Again?' Terinspirasi dari Lagu Green Day, Tebak yang Mana?

Kamis, 22 Oktober 2020 | 15:30
Kerrang.com

Blink-182 era Enema Of The States

HAI-Online.com - Mark Hoppus mengakui riff ikonik pada single klasik Blink-182 'What's My Age Again?' sejatinya terinspirasi dari sebuah lagu milik Green Day.

Hal itu diungkap oleh si bassist Blink-182 dalam acara podcast Chris DeMakes dari band Less Than Jake.

Dalam obrolan tersebut, Mark Hoppus mengungkap sejumlah fun fact terkait album 'Enema Of The States'.

Salah satunya, Mark mengungkap fakta kalo riff pembuka lagu 'What's My Age Again?' diperoleh ketika doi lagi ngulik lagu Green Day yang berjudul J.A.R.

“Gue waktu itu baru aja menulis lagu lucu (What’s My Age Again?),” ungkap Mark kepada Chris DeMakes.

“Ada lagu Green Day berjudul J.A.R. pada soundtrack film Angus (1995) yang dimulai dengan riff bass yang sangat keren."

"Terus gue coba ngulik lagu itu di gitar, tapi progresinya kord-nya malah jadi kacau. Tapi pas gue denger-denger lagi kok keren juga, ya."

"Begitulah faktanya. Gue mencoba ngulik J.A.R, mengacaukannya, dan menghadirkan halnya yang baru yang beda namun menurut gue keren," pungkas Mark.

Mark lanjut bercerita saat doi ngasih tahu pentolan Green Day Billie Joe Armstrong betapa dia sangat suka J.A.R. saat pembukaan Pop Disaster Tour pada 2002.

Baca Juga: Naruto Meninggal, Begini Pendapat Ninja Terakhir di Jepang Seputar Anime Naruto

“Lagunya keren banget, cuy! Gue pikir itu lagu terkeren yang pernah lo buat," ucap Mark, menirukan perkataannya saat itu kepada Billie Joe Armstrong.

Billie Joe pun menjawab: "Yoi, dong. Mike Dirnt (bassist Green Day) waktu itu yang nulis. Itu satu-satunya lagu yang doi tulis."

Lagu yang merupakan akronim Jason Andrew Relvater (J.A.R) tersebut rilis di tahun 1995 dan kemudian diikutsertakan di album greatest hits Green Day pada tahun 2001. (*)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya