Hai-online.com- Mungkin lo semua udah kangen banget sama nonton konser musik, tapi nggak kesampean karena kita lagi di tengah pandemi gini.
Meski betitu, nggak bisa ditampik, banyak banget nih yang udah butuh hiburan untuk dinikmayi selama nggak melanggar aturan jaga jarak.
Nah, konser virtual adalah salah satu kegiatan yang paling disukai saat ini. Selain aman ditonton dari rumah, kita juga dapat hiburan dan bisa sekaligus mendukung para musisi untuk tetap berkarya.
Nah, untuk ngobatin rasa kangen lo nonton konser, beberapa musisi kini lagi getol banget buat bikin konser online di tengah pandemi COVID-19.
Hal ini tentunya jadi kesempatan yang sangat dinantikan penikmat musik. yah meskipun vibes-nya kerasa nggak sama, tapi seenggaknya bisa ngobatin kangennya
Berikut ini jadwal konser virtual di bulan Agustus yang bisa lo tonton dari rumah:
1. Festival Musik Rumah.id
Kurang lebih dua minggu lagi puncak Festival Musik Rumah 2020 bertajuk 'Karena Kita Saudara' bakal berlangsung. Konser yang diikuti oleh 42 musisi dari berbagai daerah ini berlangsung pada tanggal 21, 22, 23 Agustus, dari pukul 10.00 WIB hingga 24.00 WIB.
Pada festival konser virtual ini ada tiga band asal Pontianak yang bakal ikut berpartisipasi, di antaranya LAS!, Berizik dan Wai Rejected.
Untuk lo yang pengen nikmati puncak FMR2020, bisa melalui penayangannya di kanal kanal daring Festival Musik Rumah, yaitu YouTube Festival Musik Rumah, Facebook Festival Musik Rumah, dan Instagram @festivalmusikrumah.id
2. Mantra Mantra Keroncong
Penyanyi yang nggak asing lagi di Indonesia dan punya suara khas ini bakal gelar konser virtualnya di tanggal 15 Agustus mendatang. Tentunya konser ini bakalan beda banget dari konser-konser Kunto Aji sebelumnya.
Dari judulnya aja udah unik banget sob, tajuk 'Mantra Mantra Keroncong', tentu lo udah punya bayangan dong, dan bisa nebak konsep dari konser virtual kali ini.
Kunto Aji sendiri bakal ngebawain lagu miliknya dalam album 'Mantra Mantra' dalam versi keroncong. Penasaran seperti apa konsernya, harus beli tiket konser virtual 'Mantra Mantra Keroncong' di Traveloka.com, Gotix, atau loket.com.
3. FLAVS
Festival hip hop pertama di Indonesia ini seharusnya digelar 8-9 Agustus mendatang di Istora Senayan. Hal itu dibatalkan karena pandemi COVID-19.
Namun, jangan sedih karena pihak promotor mengubah FLAVS menjadi konser online yang bisa ditonton dari rumah.
Festival musik online FLAVS rencananya bakal digelar pada 15-16 Agustus 2020. Akan ada 44 musisi Indonesia yang mengisi festival virtual ini, di antaranya ada Ras Muhammad, Rinni Wulandari, Marion Jola dan masih banyak lagi.
Selayaknya festival musik, di FLAVS online festival ini bakalan ada empat panggung dengan lima kamera berbeda. Jadi, kamu bisa memilih ingin menonton penampilan musisi mana.
Buat lo yang pengen hadir di festival musik virtual FLAV, bisa langsung masuk ke website FLAVS.id untuk mendapatkan tiket seharga Rp 99 ribu.
4. W.A.I.T.T Digital Series JEFF BERNAT
ada kabar gembira, untuk lo penggemar penyanyi asal Filipine-Amerika, JEFF BERNAT. Penyanyi yang punya suara merdu ini bakal ngadain konser online pada 22 Agustus mendatang.
JEFF BERNAT membawakan lagu-lagu andalannya secara live di W.A.I.T.T International Digital Series yang dipersembahkan SoundStream. Nggak cuman nyanyi secara live, Jeff juga bakal menjawab pertanyaan yang superseru di sesi QnA.
5. Barasuara, Nadin Amizah, Ardhito Pramono Dalam #TeruskanPerjuanganmu
Nggak setengah-setengah dalam menginspirasi banyak orang, IM3 Ooredookembali kampanyekan brandnya dengan cerita nyata perjuangan anak muda di tengah pandemi.
Lewat lagu kolabbersama dengan musisi tanah air Barasuara, Nadin Amizah, Ardhito Pramono dan The Resonanz Children's Choir, konsep nyata perjuangan orang-orang yang membangkitkan ekonomoini disampaikan lewat musik dan gambar cerita bertema “Teruskan Perjuangan untuk Tetap Merdeka”. (*)