Naik Roller Coaster Saat New Normal Gak Boleh Teriak, Menjerit Hanya dalam Hati Saja!

Jumat, 10 Juli 2020 | 14:36

Naik Roller Coaster Saat New Normal Gak Boleh Teriak, Menjerit Hanya dalam Hati Saja!

HAI-Online.com-Jepang telah membuka kembali wilayahnya secara perlahan dan memasuki masa new normal.
Tempat dan wahana hiburan sudah diperbolehkan untuk dikunjungi dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Ada satu aturan di sebuah taman hiburan di Jepang yang melarangpengunjung agar tidak berteriak saat menaiki wahana roller coaster.

Kebijakan itu berlaku di taman hiburan Fuji-Q Highland dalam upaya menciptakan pengalaman yang lebih aman serta menghindari penyebaran baru virus corona.

Baca Juga: Pake Autoclave, Vessel Barbershop Operasikan Cukur Rambut di Tengah Pandemi dengan 9 Protokol Kesehatan

Nggak cuma ada pembatasan berteriak, pengelola taman hiburan tersebut juga memberlakukan prosedur pembersihan wahan, persyaratan masker wajah, serta pemeriksaan suhu tubuh di semua pintu masuk.

Menurut laporan yang HAI kutip dari Kompas.com, para ahli mengatakan berteriak atau mengeluarkan suara histeris bisa meningkatkan risiko penyebaran virus.

Wahana di Fuji-Q Highland juga merilis sebuah video yang menunjukkan bagaimana cara mematuhi aturan tersebut.

Dalam video berdurasi empat menit, terlihat dua orang yang mengenakan masker wajah dalam pakaian formal terlihat menaikiroller coaster.

Baca Juga: Pertanyakan Nasib Panggung Musik, Polka Wars Sindir Aturan Pembukaan Kembali Bioskop Saat New Normal

Uniknya,keduanya menikmati permainan itu dalam keadaan diam dan nyaris tidak menunjukkan emosi saat meluncur di atas roller coaster.

Di akhir video ada catatan, "tolong berteriak di dalam hati aja!"

"Kami menerima keluhan tentang aturan tersebut, yang merasa tidak membuat suara keras saat bermainroller coasteradalah hal yang mustahil dan menjadi aturan yang terlalu kaku."

"Itu sebabnya kami memutuskan untuk merilis video ini," kata Juru bicara taman hiburan Fuji-Q Highland.

Pengelola pun memahami, tidak mungkin meminta orang untuk tidak mengeluarkan suara.

Sehingga, pengunjung yang tidak sengaja berteriak selama berada di atasroller coasterpun tidak akan diberi hukuman. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya