Kejebak Macet, Sopir Taksi Ini Tetep Luangin Waktu Buat Olahraga Dalem Mobil

Selasa, 18 Februari 2020 | 17:15
Facebook/Book Chaoguay

Kejebak Macet, Sopir Taksi Ini Tetep Luangin Waktu Buat Berolahraga Dalem Mobil

HAI-online.com -Terjebak kemacetan lalu lintas tentusering dialami oleh orang-orang yang tinggal di kota besar, seperti di Jakarta.

Akibatnya, waktu mereka untuk melakukan hal lain jadi banyak terbuang di jalanan. Salah satunya adalah berolahraga.

Namun bagi sebagian orang,kemacetan bukanlah suatu halangan supaya tetap bisa beraktivitas untuk meregangkan otot-otot.

Salah satunya adalah sopir taksi di Bangkok, Thailand ini. Dalam sebuah video yang diunggah di Facebook, terlihat sang sopir yang nggak diketahui identitasnya itu terlihat menyepatkan diri berolahraga di tengah kemacetan.

Baca Juga: Selagi Muda, Lakukan 6 Hal Penting Ini Agar Hidup Bisa Lebih Baik

Video yang direkam oleh pengemudi mobil lain itu memperlihatkan si sopir melakukan sit-up dengan memundurkan jok mobilnya.

Dia sangat antusias dengan latihannya itu,sampai-sampaimobilnya ikut bergoyang seiring dengan gerakan sit-up yang dilakukannya.

Bahkan, ketika seorang pejalan kaki berjalan melewati mobilnya, ia mengacuhkannya dan tetap melanjutkan aktivitasnya itu.

Wah, boleh juga nih ditiru buat yang pengen badan tetep fit walau kejebak macet.

Editor : Al Sobry

Sumber : World of Buzz

Baca Lainnya