Allan Wangsa 'Big Brother' Meninggal Dunia, Diduga Gagal Ginjal

Rabu, 05 Februari 2020 | 11:33

Allan Wangsa 'Big Brother' Meninggal Dunia, Diduga Gagal Ginjal

HAI-Online.com – Buat yang subcribed Space Channel di YouTube, konten Meja Gunjing dan Keluarga Badak tentu menjadi hiburan tersendiri di waktu luang untuk menyaksikan karya dari seorang Allan Wangsa.

Karya lain dari jebolan acara reality show Big Brothers ini juga antara lain Makan Siang Syahdu-nya bersama Andre Bailing.

Tak Dinyana, pada Selasa (4/2/2020) malam, kabar duka menyebar dari teman-teman Allan Wangsa. Host, Selebgram dan sekaligus Youtuber Allan Wangsa dikabarkan telah meninggal dunia pada usia yang masih muda yaitu 31 tahun.

Baca Juga: Teriak Kata ‘Jorok’ Pas Syuting Nikah Yuk! Marcell Darwin Dipelototin Orang-Orang Jepang

Menurut Cherly Juno dan Fahmi Aditian, mantan manajer almarhum Olga Syahputra, Allan meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangokusumo (RSCM).

Dikutip HAI dari tribunnews.com, Allan yang diketahui memiliki sapaan akrab 'Bunda.'

Melalui cerita yang diunggah Fahmi, ia mengaku sangat terkejut mendengar kabar kepergian sahabatnya itu.

Fahmi juga berharap Allan dapat tenang di alam yang lain.

Kesedihan juga digambarkan oleh Fahmi dengan menambahkan ekspresi menangis di unggahan ceritanya.

Fahmi juga menuturkan soal Allan yang kini tak rasakan sakit lagi. Pasalnya dari informasi yang beredar, Allan Wangsa diduga mengidap penyakit gagal ginjal, bahkan ia sempat disarankan untuk cuci darah, namun almarhum memilih untuk hidup seperti orang sehat.

Untuk itu, Fahmi meminta pada pengikutnya di instagram untuk mengirimkan doa bagi Allan.

"Innalillahiwainaillahirajiun tenang disana yah bunda,

bunda udah gak sakit lagi sekarang.

Kirim Al Fatihah yah temen-temen buat bunda," tulis Fahmi lagi. (*)

Tag

Editor : Al Sobry