HAI-Online.com -Kalau makanan cepat saji selama ini identik dengan penyakit obesitas, hal itu ternyata nggak seorang cewek asal Taiwan yang malah berhasil menurunkan berat badan hingga 15 kilogram dengan cara memakan fast food tiap hari.
Seperti dilansir dari World of Buzz, kisah ini sendiri dibagikan oleh cewek yang nggak disebutkan tersebutdi platform media sosial setempat, Dcard.
Dalam tulisannya, cewek yang diketahui bekerja di restoran cepat saji McDonald's bercerita bahwa keinginan untuk menurunkan berat badan bermula saat salah satu teman mengejek kaki besarnya ketika dia menggunakan rok.
Dari situ lah, cewek satu ini kemudian bertekat menurunkan berat badannya dengan cara hanya memakan makanan di restoran tempat dia bekerja setiap hari.
Baca Juga: 5 Fitur Rahasia di WhatsApp yang Jarang Diketahui Pengguna, padahal Bermanfaat Banget Lho!
"Saat aku menggunakan rok, temanku berkata bahwa kakiku sangatlah besar. Tapi aku berterima kasih karena berkat dia, aku menjadi seperti sekarang ini," terang cewek tersebut menceritakan motifnya melakukan diet.
Meskipun memakan menu McD tiga kali sehari, cewek ini nggak sembarangan karena dia pantang menyantap makanan seperti kentang goreng, kulit ayam, bun burger, ataupun minum-minuman yang mengandung gula.
"Aku bekerja di McDonald's dan memakan makanan di sana 3 kali sehari. Ketika diet, aku nggak menyentuh makanan-makanan seperti kentang goreng, pie apel, bun burger maupun minuman manis," ceritanya lebih lanjut.
Baca Juga: Bukannya Disimpen, Davie504 Pilih Sulap Gold Play Button dari YouTube Jadi Bass
Cewek tersebut menambahkan, dia hanya menyantap makanan seperti patty burger, selada, telur, sayap, danayam goreng tanpa kulit.
"Awalnya, aku sangat ingin makan kentang goreng. Tapi, akhirnya aku cuma makanpatty burger, selada, telur, sayap, danayam goreng tanpa kulit," tambah cewek tersebut.
Mengombinasikan diet itu dengan berolahraga secara teratur, beberapa bulan kemudian cewek ini berhasil menurunkan size baju dari yang semula XXL menjadi S.
Gimana, keren kan sob? Tapi, alangkah lebih baiknya lagi kalau makan makanan sehat aja daripada menyantap fast food terus setiap hari, bener nggak? (*)